– Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bersama TNI dan Polri terus berusaha melakukan pencegahan penyebaran Covid-19. Mulai melalui penanganan kesehatan maupun imbauan dan penertiban kerumunan masyarakat.
Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, Farhan mengatakan ada dua upaya yang sudah dilakukan Tim Gugus Tugas Ketapang untuk memutus mata rantai Covid-19. Pertama, menyangkut penanganan kesehatan. Kedua, imbauan dan penertiban.
“Berkenaan dengan kesehatan terbagi menjadi dua, yakni contact tracing (penulusuran kontak) dan tracking (pelacakan). Itu dilakukan guna mencari siapa saja yang pernah kontak ke pasien reaktif hasil rapid test maupu pasien positif,” katanya usai memberi arahan pada tim operasional Gugus Tugas Covid-19 Ketapang, Jumat (8/5/2020) malam.
Baca juga: Satu PDP Ketapang Meninggal Dunia
Sedangkan upaya selanjutnya, tim operasional yang terdiri dari Polres, Kodim, Satlol PP dan BPBD terus memberikan imbauan sampai pada penertiban. Langkah demikian dilaksanakan dengan tujuan memutus mata rantai Covid-19.
“Sampai hari ini masih banyak ditemukan kerumunan masyarakat berjumlah banyak. Makanya perlu terus diberi imbauan, bahkan penertiban. Sebab kita tidak tahu di kerumunan itu mungkin ada yang pernah kontak fisik kepada pasien reaktif ataupun positif,” terangnya.
Ketua Harian Gugus Tugas Civid-19 Ketapang ini menyebutkan, saat sekarang upaya penertiban oleh tim operasional masih katagori mengimbau. Sehingga lebih mudah mengatasi penanganan Covid-19.
“Kita tidak akan pernah berhenti memberi imbauan kepada masyarakat agar tidak berkerumun. Penyebaran Covid-19 akan berhenti jika masyarakat ikut berperan memutus rantai Covid-19. Terlebih sekarang penularan corona sudah malalui transmisi lokal,” tuturnya.
Baca juga: Bebas Melalui Asimilasi, Dua Residivis Kembali Ditangkap
Ia meminta, tindakan tegas yang sudah diambil pihak Kepolisian terhadap dua warga Ketapang, yaitu dikenakan Tindak Pidana Ringan lantaran tidak mengindahkan imbauan petugas menjadi contoh masyarakat lain.
“Tidak menutup kemungkinan jika imbauan dan penertiban sudah dilakukan tapi tidak diindahkan, maka akan di proses sesuai ketentuan. Jadi kita harap semua dapat bekerjasama,” pintanya.
Terkait penutupan akses atau penyekatan wilayah, ia mengaku masih perlu membicarakan di rapat evaluasi Tim Gugus Tugas Covid-19 Ketapang. Pihaknya akan menganalisis data-data berkaitan dengan tugas tim Kesehatan, seperti hasil rapid test dan lain sebagainnya.
“Kami akan lihat data itu, misalnya dari beberapa klaster masih terjadi transmisi lokal, berarti daerah itulah yang dilakukan upaya penyekatan. Namun belum bisa dilakukan sekarang, semuanya didasarkan dengan hasil evaluasi kami nanti,” pungkas Farhan. (lim/*)
Discussion about this post