– Nelayan merupakan salah satu mata pencaharian masyarakat Kecamatan Selakau, Kebupaten Sambas. Aktivitas menangkap ikan di laut tetap dilakukan kendati di tengah ancaman virus corona.
Baca juga: Imbas Corona, Penjualan Ikan di Selakau Anjlok
Salah seorang nelayan di Kecamatan Selakau, yaitu Supardi. Dia mengatakan selama pandemi Covid-19, para nelayan tetap pergi melaut. Aktivitas melaut terpaksa tetap mereka lakukan lantaran pemerintah tidak memberikan bantuan untuk para nelayan selama pandemi virus corona ini.
“Musim corona kami tidak ada pilihan lain, kami tetap melaut, karena sampai sekarang kami belum mendapatkan bantuan dari pemerintah” kata Supardi saat ditemui di kapal ikan miliknya, Jumat (15/5/2020) sore.
Baca juga: Masih Ada Warga yang Mengabaikan Imbauan Bupati Sambas
Supardi berhadap pemerintah turut memperhatikan nasib nelayan. Mengingat sampai saat ini mereka belum mendapatkan bantuan sama sekali.
“Kami berharap pemerintah memperhatikan kami juga, sampai sekarang kami para nelayan belum mendapatkan bantuan sama sekali,” harap Supardi. (gun)
Discussion about this post