– Seperti tak menghiraukan virus corona, ratusan pengunjung penuhi Pantai Muara Indah atau biasa dikenal dengan Pantai MJ, di Desa Arung Parak, Kecamatan Tengaran, Kabupaten Sambas, Minggu (7/6/2020) sore. Beredar foto dan video di media sosial yang memperlihatkan ratusan pengunjung memadati pantai MJ.
Nurul Hidayah, salah satu pengunjung membenarkan ramainya masyarakat yang mengunjungi panti MJ, dari kalangan muda sampai tua, Minggu (7/6/2020) sore.
“Benar hari ini pantai MJ sangat ramai dikunjungi, tidak hanya dari kalangan muda tapi juga dari kalangan tua,” jelas Nurul saat dihubungi Jurnalis.co.id, Minggu (7/6/2020) malam.
Selain itu, banyak pengunjung yang juga tidak memenuhi protokol kesehatan. Seperti tidak menjaga jarak satu sama lain.
“Hanya ada beberapa orang yang tidak ikut protokol kesehatan, bahkan mereka saling berdesakan,” pungkas Nurul. (gun)
Discussion about this post