– Sekolah-sekolah di Kabupaten Sanggau telah membuka pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PSBB) tahun ajaran 2020/2021. Kendati begitu, kegiatan belajar-mengajar tatap muka belum dilaksanakan. Meski berdasarkan jadwal, kegiatan belajar dimulai pada 13 Juli 2020.
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Sanggau, Sudarsono, memastikan sekolah di bawah naungan pihaknya belum melaksanakan kegiatan belajar tatap muka. Mengingat kasus positif Covid-19 masih terus bertambah di mana Kabupaten Sanggau masih berada di zona kuning. Bahkan bisa saja ke zona orange.
“Maka pembelajaran tatap muka belum boleh dilaksanakan. Siswa tetap belajar di rumah,” kata Sudarsono, Rabu (8/7/2020).
Dikatakan Sudarsono, nantinya para guru akan memberikan materi pembelajaran melalui media sosial dan siaran di salah satu radio yang ada di Sanggau. Di mana proses belajar-mengajar melalui sistem online dan tugas mandiri.
“Yang jelas pembelajaran tatap muka ditiadakan,” ungkapnya.
Seperti diketahui, jumlah kasus positif Covid-19 di Kabupaten Sanggau terus bertambah. Berdasarkan data yang disampaikan Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Sanggau, Ginting, ada penambahan empat kasus positif pada Selasa (7/7/2020).
“Dengan demikian, total kasus positif Covid-19 di Kabupaten Sanggau berjumlah 23 dan sembuh 7,” tutupnya. (faf)
Discussion about this post