– Pemerintah Kabupaten Sanggau menggelar acara pisah sambut Komandan Kodim 1204/Sanggau dari Letkol lnf Gede Setiawan kepada Letkol lnf Affiansyah di Pendopo Kampong Wisata Sentana, Kelurahan Tanjung Sekayam, Kecamatan Kapuas, Selasa (18/8/2020) malam.
Kegiatan langsung dihadiri Bupati Sanggau Paolus Hadi dan Wakil Bupati Yohanes Ontot serta Sekda Sanggau Kukuh Triatmaka, Kapolres Sanggau AKBP Raymond Marcelino Masengi, Wakil Ketua ll DPRD Sanggau Acam, Kajari Sanggau Tengku Firdaus, Ketua Pengadilan Negeri Sanggau Arief Budiono, Kepala Rutan Klas ll B Sanggau Acip Rasid dan undangan lainnya.
Bupati Sanggau dalam sambutannya menyampaikan kegiatan pisah sambut ini merupakan tradisi dan bersyukur malam ini bisa melaksanakanya walaupun dalam situasi Covid-19.
“Kesan saya dengan Dandim lama, saya merasa punya sahabat yang sehobi dengan saya, saya kenal beliau sebagai pribadi yang ramah, beliau orangnya tegas dan pingin cepat-cepat apalagi dengan urusan perbatasan, beliau sangat gigih bekerja, Karhutla sering terjun langsung ke lapangan baik memadamkan api maupun turut menyegel perusahaan yang melanggar hukum dan aturan,” terangnya.
“Terima kasih, banyak hal yang akan dikenang, baik positif dan negatifnya,” tambah Bupati.
Bupati juga mengatakan saat beliau di Sanggau banyak hal yang dikenang, jangan lupa Sanggau karena banyak rekan-rekan di sini menganggap Sanggau rumah sendiri. Kepada Dandim yang baru beserta keluarga, Bupati ucapkan selamat datang.
“Inilah Sanggau dengan 4000 lebih jumlah penduduk sesuai data, orang miskin kita lumayan dan kita berjuang untuk mereka, di Sanggau kita dari berbagai suku bangsa, baik Tionghoa dan suku bangsa lain ada di Sanggau. Kita jaga Kebersamaan ini, semoga Sanggau selalu aman, dengan adanya Covid – 19 ini sehingga banyak pembangunan yang tertunda, tempat wisata dalam minggu ini kita akan coba buka,” kata Paolus.
Bupati mengungkapkan untuk ibu-ibu Persit sangat luar biasa selalu bekerja bersama sama dengan PKK.
“Semoga beliau (Dandim lama) makin semangat dan karier menjadi semakin baik, karena menurut cerita yang pernah berdinas di Sanggau kariernya selalu bagus,” katanya.
Sementara Letkol lnf Gede Setiawan dalam sambutannya mengatakan mungkin tidak ada hal khusus tentang perpindahan ini tetapi karena memang sudah waktunya promosi tugas selanjutnya. Karena ini pengalaman bagi dirinya berdinas di satuan tempur maupun satuan kewilayahan.
“Banyak kesan-kesan saya selama tinggal dan berdinas di Kabupaten Sanggau, saya merasa sangat familiar di Sanggau karena seolah saya ada di kampung halaman saya di Bali,” ungkap Gede.
Dia menjelaskan, banyak momen kegiatan-kegiatan besar yang tidak bisa dilupakan, kebersamaan bersama pejabat, Forkopimda dan Tokoh Masyarakat Sanggau sangat terasa.
“Di Sanggau seluruh budaya diakomodir dan diberi kesempatan untuk mengembangkan budayanya. Selama Covid-19, betul-betul saya rasakan kedekatan dan kerjasama terutama denga Kepala Dinas Kesehatan dan BPBD,” ungkapnya.
Dalam masalah Karhutla, semoga masyarakat bisa mengubah pelan-pelan pola berladang dengan bertani dan mengolah lahan tanpa bakar.
“Pesan saya jalinan antara Kodim dan Forkopimda bisa berlanjut, baik dari kegiatanya maupun yang lainnya, sehingga kalau ada permasalahan bisa tertangani dengan baik,” pinta Gede.
Kepada Dandim baru diharapkan bisa mengembangkan diri di Kabupaten Sanggau, agar Sanggau selalu bangga mengukir sejarah. Kepada seluruh perwira dan Danramil jajaran, dukung Dandim. Apapun perintahnya laksanakan itu adalah demi kebaikan satuan, juga untuk membantu kesejahteraan masyatakat dan menjaga kondusifitas, kerjasama yang terjalin di tingkatkan lagi.
“Perlu usulan ke komando atas untuk penambahan personil di Kodim 1204/sanggau, saya pamit sebagai pejabat baru di Brigade Infanteri sebagai kepala staf di sana. Terima kasih kepada seluruhnya, minta maaf apabila ada hal atau salah khilaf mohon dimaafkaan,” ucap Gede.
Sementara itu, Letkol lnf Affiansyah mengatakan ia sangat berkesan di Kabupaten Sanggau. Dia siap melanjutkan apa-apa yang sudah baik diperbuat dan di laksanakan oleh Dandim lama.
“Kemarin saya baru mendapat sprint sebagai Dandim Sanggau, saya langsung melaksanakan gowes bersama Danrem dan jajaran Forkopimda dan juga kemaren ada kunjungan Pangdam Xll/Tpr, karena Sanggau merupakan tempat transit,” tutupnya. (faf)
Discussion about this post