– Anggota DPR RI Dapil Kalimantan Barat H Syarief Abdullah Alkadrie hadiri acara peletakan batu pertama pembangunan Pondok Pesantren (Ponpes) dan Sekolah Terpadu Darul Faizin Assyafi’iyyah Dusun Garuda Sungai Kakap Kabupaten Kubu Raya, Sabtu (17/10/2020).
Kehadiran wakil rakyat dari Kalbar itu disambut sangat antusias oleh masyarakat nahdiyin yang hadir pada kesempatan tersebut.
Dengan hadirnya Pondok Pesantren yang ada di Kakap dirinya berharap bahwa Pondok Pesantren Darul Faizin ini mungkin baru yang pertama kalinya, tentu yang menjadi harapannya pembangunan tersebut, bisa berjalan dengan cepat dan juga paling tidak memberikan kemudahan kepada anak anak di sungai kakap untuk mengikuti kegiatan kegiatan keagamaan.
“Karena pesantren ini adalah pendidikan yang plus juga memberikan pendidikan agama dan pendidikan umum tentu kita harapkan bahwa pesantren ini sebagai role model di dalam sistem pendidikan kita di Indonesia,” ujar politisi dari Fraksi NasDem DPR RI itu disela memberikan sambutannya.
Tak hanya itu Syarief, sangat bersyukur di Desa Kakap ini sudah berdiri Pondok Pesantren dan Madrasah tentunya masyarakat setempat menyambutnya dengan bergembira.
”Kenapa? di dalam hadits Qudsi sudah jelas dikatakan untuk menyelamatkan kita dari siksa api neraka, keluarga kita anak kita harus tahu yang namanya agama,” sambungnya.
Karena menurutnya walaupun kita ibadah kita tahu yang namanya agama dan sebagainya dekat dengan ulama tapi anaknya tidak di didik oleh orang tuanya tidak dimasukkan ke lembaga lembaga agama yang sehingga dia tahu haram, makruh dan mubah.
“Tentu ini akan membawa dampak ketika orang tuanya masuk surga, anaknya akan akan menuntut keadilan, hal tersebut,” terangnya.
Untuk itu dirinya mengajak untuk selalu bersyukur di desa ini ada lembaga pendidikan paling tidak melepaskan tanggung jawab, dan bisa mengantarkan anak-anak untuk belajar menuntut ilmu agama, pentingnya keberadaan Pondok Pesantren dalam membangun keadaban dan kemajuan bangsa Indonesia.
“Kita tahu bahwa Pondok Pesantren, selain sebagai lembaga pendidikan Islam, tetapi juga sebagai oase untuk memahami, menghayati, dan mengamalkan ajaran agama Islam dengan menekankan pentingnya moral agama Islam sebagai pedoman hidup bermasyarakat sehari-hari,” imbuhnya.
Oleh karenanya dirinya sangat mendukung pembangunan Pondok Pesantren dan Sekolah Terpadu Darul Faizin Assyafi’iyyah ini.
“Saya bersama Bupati Kubu Raya dan Pengasuh Pondok Pesantren tersebut sama-sama memiliki tanggung jawab agar fondasi dasar nilai-nilai keislaman terus ditanamakan dalam sanubari generasi muda kita. Saya yakin dengan dibangunnya sarana dan prasarana Pondok Pesantren ini, anak-anak yang akan menempatinya akan belajar dengan gembira dan mengalami transformasi mental dan spiritual menjadi pribadi yang unggul, tangguh dan cerdas di masa kini dan akan datang,” pungkasnya.
Hadir pada kesempatan itu Bupati Kubu Raya Muda Mahendrawan, Anggota DPRD Provinsi Kalbar Muhammad Nawir, Pengasuh Pondok Pesantren Ahmad Fauzi Faiz dan beberapa tokoh masyarakat yang juga hadir pada kesempatan tersebut. (ndi)
Discussion about this post