– Tak henti-hentinya memutus penyebaran virus corona, Pemerintah Kabupaten Kubu Raya melibatkan 20 Puskesmas dan fasilitas pelayanan kesehatan (Fasyankes) terus menggencarkan sebaran vaksinasi Covid-19 dosis pertama dan kedua di desa-desa. Seperti yang terlihat vaksinasi yang dilaksanakan di Gedung Serba Guna Kecamatan Kakap, Kamis (19/08/2021).
Masyarakat sangat antusias untuk melaksanakan vaksinasi. Baik vaksinasi tahap pertama maupun kedua. Masyarakat mulai menyadari akan pentingnya vaksinasi, terutama menambah imun, agar tetap terjaga.
Kegiatan vaksinasi tersebut sudah dilaksabkan kesekian kalinya dan di pantau langsung Bupati Kubu Raya Muda Mahendrawan. Bupati mengatakan sebaran vaksinasi Covid-19 di desa-desa ini akan terus dilakukan sebagai upaya memberikan herd immunity kepada setiap masyarakat. Dengan cara ini semua kerjanya lebih terukur, efektif dan berdampak langsung ke masyarakat.
“Vaksinasi Covid-19 kita mulai kembali di Kecamatan Sungai Kakap dan beberapa puskesmas yang tersebar di 9 kecamatan, terutama jadwal yang sudah disusun di desa-desa, terutama di 60 titik yang akan diadakan untuk vaksin Covid-19 dosis pertama,” kata Muda Mahendrawan didampingi Ketua TP PKK Rosalina Muda meninjau vaksinasi Covid-19 massal di Sungai Kakap, Kamis (19/08/2021) pagi.
Bupati meyakini, masyarakat sudah memahami, sebaran vaksinasi Covid-19 tersebut merupakan bagian dari upaya percepatan, supaya tingkat ketertularannya bisa ditekan dan diminalisir.
“Kita harapkan nanti semuanya sudah terdata, karena dari tenaga kesehatan (nakes) kita sudah siap memvaksinasi warga yang sudah mengisi formular yang telah disiapkan tim satgas dari desa,” ujarnya.
Muda menyampaikan, pola ini dilakukan untuk mengajak masing-masing Satgas Covid desa untuk aktif memulai pendaftaran sebelum dilaksnakan vaksinasi. Bahkan beberapa desa juga sudah melakukannya berdasarkan nomor urut usia.
“Ada yang lebih diprioritaskan, terutama terhadap zona desa yang memiliki resiko tinggi seperti empat kecamatan, Sungai Raya, Kakap, Rasau dan Ambawang yang berada di jalur-jalur yang terbuka dan di hiterland kota Pontianak,” tutup Bupati.
Sementara Kapolsek Sungai Kakap Iptu Suyitno menuturkan, program pemerintah terkait program vaksinasi Covid-19 ini sangat efektif dalam menekan penyebaran virus corona dan untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan. Anggota Bhabinkamtibmas selalu hadir melakukan pengamanan dan pengawalan kegiatan pemberian vaksin Covid-19 tersebut.
“Selama kegiatan berlangsung, kami harapkan kepada seluruh elemen masyarakat untuk tetap waspada dan patuhi Prokes 5M dan mengimbau kepada seluruh elemen masyarakat untuk tidak takut disuntik Vaksinasi Covid-19 guna menambah imunitas tubuh dalam mencegah penyebaran Covid-19,” Harap Kapolsek. (sym)
Discussion about this post