– Pemerintah Desa Parit Baru Kecamatan Sungai Raya Kabupaten Kubu Raya terus melakukan sosialisasi agar masyarakat tidak takut untuk melakukan vaksinasi Covid-19. Kegitan tersebut melibatkan mulai dari RT, RW, Babinsa dan Bhabinkamtibmas.
Kepala Desa Parit Baru, Musa Abdul Hamid mengatakn pihaknya sudah kali melaksanakan vaksinasi Covid-19. Selama itu pula terjadi lonjakan masyarakat. Hanya saja, vaksin yang disediakannya terbatas, masyarakat yang tidak kebagian untuk terus menunggu jadwal.
Begitu pula pelaksanaan vaksinasi yang ketiga kalinya ini, antusias masyarakat tetal terlihat.
“Warga Desa Parit Baru yang sudah divaksin sekitar 2200 orang, termasuk ibu hamil dan lansia,” ucap Musa saat pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di Desa Parit Baru, Jumat (10/09/2021).
Jumlah penduduk Desa Parit Baru yang wajib disuntik vaksinasi Covid-19 sebanyak 24 ribu orang. Sehingga masih banyak warga yang belum disuntik.
“Karena vaksinnya terbatas. Jadi warga diminta bersabar. Mudah-mudahan pada akhir tahun 2021 mendatang kami bisa memenuhi 50 persen warga kami yang sudah disuntik vaksin,” harapnya.
Musa mengatakan beberapa hari lalu, pelaksanaan suntik vaksin juga diperuntukan bagi ibu hamil (Bumil), lanjut usia (Lansia) dan masyarakat umum dengan kuota 900 orang. Padahal animo masyarakat cukup tinggi untuk mengikuti vaksinasi.
“Karena vaksinya tidak dididatangkan sekaligus, tentu Satgas Covid desa yang melakukan pendataan, mengatur jadwalnya dengan baik. Tapi mayarakat yang datang ke lokasi cukup tinggi,” kata Musa.
Salah satunya, kata Musa, vaksinasi bagi lansia dan ibu hamil ini, melibatkan Posyandu dan Poslansia yang membantu mendata. “Untuk membawa Lansia dan ibu hamil ke kantor desa untuk disuntik vaksin,” ucap Musa.
Meskipun vaksin terbatas, Pemerintah Kabupaten Kubu Raya tetap mempercepat pelaksanaan vaksinasi Covid-19 bagi masyarakat dan terus mengusulkan ke pemerintah Provinsi untuk ditambah koutanya. Agar terjadi sebaran vaksinasi, pemerintah juga terus mengatur jadwal vaksinasi hingga ke tingkat desa, terutama tujuh lokasi per hari.
Bupati Kubu Raya Muda Mahendrawan juga mengingatkan agar masyarakat mencantumkan nomor ponsel yang benar saat registrasi vaksinasi. Karena ini ada kaitannya dengan sertifikat vaksin Covid-19.
“Agar ke depannya, lebih lancar,” terang Bupati Muda saat meninjau pelaksanaan vaksinasi di Puskesmas Punggur Besar Sungai Kakap Kabupaten Kubu Raya.l, kemarin.
Bupati mengatakan saat ini vaksinasi dilakukan di dusun-dusun serta desa. Hal ini bertujuan untuk memudahkan masyarakat terutama yang berada di daerah pesisir agar tidak terkendala jarak yang jauh ke lokasi vaksinasi.
“Meskipun vaksinnya terbatas, kita tetap melakukan pemberian vaksin di setiap titik sesuai jadwal yang telah ditentukan,” ucap Bupati.
Di tempat terpisah, Kepala Dinas Kesehatan Kubu Raya Marijan mengharapkan masyarakat selalu menaati protokol kesehatan. Ketersediaan vaksin akan dibagi menurut prioritasnya.
“Makanya bagi daerah-daerah yang merah kita perkuat dulu. Artinya kita perkuat dengan protokol kesehatan serta vaksinasi,” katanya.
Kubu Raya dengan jumlah 610 ribu jiwa, Marijan menambahkan, herd immunity saat ini harus mencapai angka 432 ribu jiwa penduduk.
“Melihat antusias masyarakat untuk vaksinasi kita berharap tidak kendor. Makanya walau sedikit tetap kita sasar mereka yang di desa maupun dusun,” kata Marijan. (sym)
Discussion about this post