
– Bupati Sambas, Satono bersama Wakil Bupati Sambas, Fahrur Rofi, menghadiri acara pisah sambut Danyonif 645 Gardatama Yudha, Brigif 19/Khatulistiwa, Kodam XII Tanjungpura Pontianak, di Aula Kantor Bupati Sambas, Sabtu (16/10/2021).
Pisah sambut ini, dari Danyonif yang lama, Letkol Infanteri Khusnun Dwi Putranto kepada Danyonif yang baru, Letkol Infanteri Hudallah.
Dalam kesempatan itu, Bupati Satono mengucapkan ribuan terima kasih kepada Danyonif 645 yang lama, Letkol Infanteri Khusnun Dwi Putranto yang telah mengabdikan dirinya dengan sangat baik kepada masyarakat Kabupaten Sambas, khususnya dalam menjaga wilayah perbatasan Sambas-Malaysia.
“Kepada Pak Danyon yang lama, saya atas nama pemerintah daerah mewakili juga masyarakat Kabupaten Sambas seluruhnya. Mengucapkan ribuan terima kasih atas pengabdiannya. Selama ini Pak Danyon sudah sangat baik dalam memimpin prajuritnya menjaga wilayah perbatasan Sambas-Malaysia,” ujarnya.
Bupati Satono kemudian mengucapkan selamat datang dan selamat mengabdikan diri di Kabupaten Sambas kepada Danyonif yang baru, Letkol Infanteri Hudallah.
Menurutnya, Danyonif yang baru akan mengemban tugas yang cukup berat dengan menjaga kedaulatan dan keamanan di batas negara Sambas-Malaysia.
Kendati akan mengemban tugas berat kata Bupati Satono, dengan sinergitas yang baik antara seluruh stakeholder terkait, mulai dari pemerintah daerah sebagai eksekutif, DPRD sebagai legislatif dan penegak hukum serta penjaga keamanan negara sebagai yudikatif, pekerjaan seberat apapun akan terasa mudah.
“Kita masih dalam masa pandemi Covid-19. Ingat ya, banyak PMI pulang dari Malaysia. Banyak juga yang nekat menerobos melalui jalur-jalur tikus. Tentu akan jadi tugas berat bagi Pak Danyon yang baru ini. Namun dengan sinergitas semua unsur baik itu eksekutif, legislatif maupun yudikatif serta masyarakat Sambas, semua akan berjalan dengan mudah,” katanya.
Terakhir, Bupati Satono berpesan kepada Danyonif 645, Letkol Infanteri Hudallah agar terus menjalin komunikasi dengan pemerintah daerah selama menjalankan misi di wilayah perbatasan maupun seluruh wilayah di Kabupaten Sambas, agar semuanya berjalan lancar dan terpantau dengan baik.
Tampak hadir pula dalam acara tersebut, Sekretaris Daerah Kabupaten Sambas, Ferry Madagaskar, dan sejumlah jajaran Forkopimda Kabupaten Sambas lainnya. (Rilis/Red)
Discussion about this post