JURNALIS.co.id – Bupati Sambas Satono menghadiri Tabligh Akbar di Masjid At Taqwa Pemangkat, Minggu (29/05/2022) malam. Tabligh Akbar menghadirkan Ustadz Derry Sulaiman yang juga dikenal dengan dakwahnya melalui lagu ‘Dunia Sementara Akhirat Selamanya’.
Bupati Satono dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada Ustadz Derry Sulaiman beserta rombongan yang telah sudi hadir untuk membagikan ilmu. Terlebih ustadz Derry Sulaiman baru pertama kali menginjakkan kaki di tanah Sambas.
Dijelaskan Bupati, Kabupaten Sambas menjadi salah satu daerah dengan penduduk muslim terbesar. Oleh karena itu, Satono mengajak seluruh masyarakat memakmurkan masjid untuk meningkatkan iman dan taqwa.
Dalam hal ini tidak terkecuali dirinya, juga mengajak jamaah untuk meningkatkan ilmu agama melalui Tabligh Akbar yang akan dilaksanakan pada malam tersebut.
“Sambas adalah salah satu kabupaten terbesar populasi muslimnya, kalau kita hitung masjid dan surau yang ada di kabupaten Sambas lebih seribu. Mudah-mudahan mesjid yang kita miliki dapat kita maksimalkan untuk meningkatkan kualitas iman dan taqwa kepada Allah SWT, meningkatkan kadar ilmu pengetahuan,” kata Bupati Satono.
Menurut Satono dengan menghadiri Tabligh Akbar pada malam itu menjadi salah satu upaya untuk mewujudkan Sambas yang Berkemajuan. Mengingat kata ‘Ber’ yang berarti beriman ditujukan untuk mengajak masyarakat kabupaten Sambas lebih dekat dengan sang pencipta.
“Mari kita solidkan barisan satukan tekad untuk membangun kampung halaman kita untuk percepatan untuk membangun Sambas yang Berkemajuan. Yang pertama ‘Ber’ beriman, rakyat Sambas harus beriman kepada Allah SWT,” ungkap Bupati.
Dalam kesempatan itu, ustadz Derry Sulaiman dalam ceramahnya mengajak Bupati Satono berserta ratusan jamaah yang hadir untuk mengingat kematian. Menurutnya tidak ada yang pasti di dunia selain kematian. Oleh karena itu ia juga mengajak seluruh jamaah untuk senantiasa lebih mendekatkan diri dengan sang pencipta. (gun)
Discussion about this post