
JURNALIS.co.id – Ketua Bawaslu Kabupaten Sangga, Alipius melantik 45 orang panitia pengawas kecamatan (Panwascam) di Hotel Grand Narita Sanggau, Jumat (28/10/2022). Panwascam yang dilantik meliputi 15 kecamatan se-Kabupaten Sanggau.
Alipius mengatakan setelah dilantiknya Panwascam, dari tiga orang per kecamatan akan dibagi lebih dahulu divisi-divisi.
“Nanti fokus kerja-kerja pengawasan itu akan dilakukan,” ujar Alipius.
Kepada Panwascam yang baru dilantik, tidak ada yang boleh membawa ego-ego divisi maupun ego senktoral.

“Panwascam adalah satu tim yang nanti akan mensukseskan proses pengawasan tahapan-tahapan pemilu 2024 yang akan mereka awasi,” katanya.

Alipius juga meminta agar Panwascam segera untuk meningkatkan pemahaman, pengetahuan terkait kerja-kerja pengawasan.
“Bagi yang baru pertama kali menjadi Panwascam harus lebih banyak belajar, lebih banyak pingin tahunya untuk nanti lebih siap mengawasi tahapan pemilu,” tutupnya. (DD)





Discussion about this post