JURNALIS.co.id – Sebagai upaya menjaga Keamanan, Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) di wilayah kerjanya, Polres Melawi terus menjalin silaturahmi bersama pemerintah, Kabupaten, Kecamatan, desa, BPD serta para organisasi masyarakat.
Seperti yang dilaksanakan pada Rabu (30/11/2022), Kapolres Melawi bersama Kabag Ops, Kasat Intel dan Kapolsek Nanga Pinoh bersilaturahmi dengan Kepala Desa Paal beserta perangkat dan Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) di salah satu kafe di Nanga Pinoh.
Meski tidak berlangsung secara formal, pertemuan yang mensosialisasikan tentang program Menerima Pengaduan dan Berkeluh Kesah (Nuan Bekesah) itu disambut baik. Seperti yang disampaikan Kepala Desa Paal, Sukarman, Ia mengatakan program terebut cukup menarik, agar masyarakat Melawi tak segan dan bisa menyampaikan secara lansung bilamana terdapat persoalan Kamtibmas dan tindak pidana di sekitarnya warga.
“Misalnya terkait Pengaduan keluhan masyarakat yang sering kehilangan mesin air dan gas elpiji yang terjadi Di Desa Pall beberapa hari terakhir, hal itu bisa disampaikan secara langsung kepada pihak Kepolisian, bisa melalui Babinkamtibmas maupun lansung ke Polsek setempat atau menghubungi central pengaduan yang telah disebarkan oleh pihak Polres Melawi,” ungkap pria yang akrab disapa Bg Gudat itu usai pertemuan.
Sementara itu, Kapolres Melawi AKBP Sigit Eliyanto Nurharjanto mengatakan, pihaknya akan selalu melayani, dan tentu akan selalu menanggapi pengaduan masyarakat dengan serius pengaduan tersebut dan akan segera menindak lanjuti. “Kami akan menanggapi dengan cepat pengaduan yang disampaikan,” ujarnya.
Kapolres Melawi mengharapkan kepada seluruh masyarakat agar dapat memanfaatkan program unggulan Polres Melawi yakni Nuan Bekesah sebagai sarana pengaduan Kamtibmas untuk memberikan pelayanan Kepolisian yang cepat dan tepat kepada masyarakat.
Di tempat yang sama, Ketua BPD Desa Pall Untung Supriyatna juga menyampaikan bahwa sering kali persoalan yang muncul terjadi di rumah-rumah kost, baik perselingkuhan, serta aktivitas negatif lainnya. Sehingga pihaknya berharap pihak kepolisian bisa sama-sama memantau aktivitas kos-kosan yang ada, agar hal yang tidak diinginkan bisa terhindar dan Kamtibmas di Desa Paal tetap terjaga.
Diakhir pertemuan, Kapolres Melawi menyerahkan baju dan kartu Nuan Bekesah sebagai salah salah satu bentuk sosialisasi. program Nuan Bekesah Kepada Kepala Desa dan BPD Paal. (ira)
Discussion about this post