JURNALIS.co.id – Aliansi Jurnalis Ketapang (AJK) memberikan cenderamata kepada AKBP Yani Permana pada malam kenal pamit Kapolres Ketapang, Kamis (05/01/2023) di hotel Grand Zuri Ketapang.
AKBP Yani Permana yang sebelumnya menjabat Kapolres Ketapang mendapat jabatan baru di Polda Kalbar. Sedangkan Kapolres Ketapang saat ini dipimpin AKBP Laba Meliala.
Ketua Aliansi Jurnalis Ketapang (AJK), Theo Bernadhi mengatakan, pemberian cenderamata kepada AKBP Yani Permana merupakan bentuk apresiasi terhadap kepemimpinannya selama 17 bulan menjabat Kapolres Ketapang.
“Karena selama ini Polres Ketapang secara kelembagaan maupun bang Yani secara personal membuka ruang komunikasi yang baik kepada rekan-rekan media termasuk yang tergabung di AJK,” kata Theo, Kamis malam.
Theo menuturkan, selain memberikan cenderamata kepada Kapolres sebelumnya, AJK juga mengucapkan selamat datang dan bertugas kepada AKBP Laba Meliala selaku Kapolres Ketapang yang baru.
“Semoga dapat terus menjadi mitra yang baik bagi keterbukaan informasi publik,” tutur Theo.
Sementara AKBP Yani Permana menyampaikan ucapan terima kasih atas apresiasi yang diterimanya. Dia mengaku senang bermitra dengan rekan-rekan media termasuk AJK.
“Ketapang tentu memiliki kesan yang baik, karena masyarakatnya ramah, tenang dan saling menghormati, termasuk rekan-rekan AJK yang merupakan mitra kerja Polres,” ucapnya.
Yani menilai, AJK berperan dalam membantu kepolisian menyampaikan informasi dan publikasi kepada masyarakat. Ia berpesan agar kerja sama dan silaturahmi yang telah terjalin dengan baik dapat terus dilanjutkan.
“Terimakasih Buat AJK yang selama ini telah membantu kami,” tutupnya. (lim)
Discussion about this post