JURNALIS.co.id – Dalam rangka memperingati Hari Gizi Nasional (HGN) ke-63, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Persatuan Ahli Gizi Indonesia (Persagi) Kabupaten Kapuas Hulu menggelar kegiatan edukasi gizi di Kecamatan Bika, Sabtu (28/01/2023).
Kegiatan yang dipusatkan di Gedung Serbaguna Kecamatan Bika dengan mengusung tema ‘Cegah Stunting dengan Protein Hewani’. Sedangkan slogannya ‘Protein hewani setiap kali makan, dan Isi Piringku Kaya Protein Hewani’. Adapun sasaran kegiatan diantaranya Siswi SMPN 1 Bika, Siswi SMAN 1 Bika dan ibu hamil di Desa Bika dan Desa Bika Hulu.
Hadir sebagai narasumber kegiatan Rizky Afaandy, Fara, Prawira dan Marcelina Wenny. Sosialisasi ini diikuti sebanyak 140 orang peserta. Terdiri dari siswi SMP dan SMA sebanyak 130 orang, sedangkan ibu hamil 10 peserta.
Hadir juga perwakilan dari beberapa OPD di lingkungan Pemkab Kapuas Hulu. Di antaranya Bappeda, Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinkes PP dan KB), Dinas Pertanian dan Pangan, Dinas Perikanan, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kapuas Hulu. Selain itu, hadir pula organisasi profesi seperti IDI, PAFI, IBI dan PPNI.
Kemudian dihadiri Ketua Tim penggerak PKK Kecamatan Bika, Kepala Puskesmas Bika, Kapolsek Bika, Koordinator Pendidikan Kecamatan Bika, Kepala Desa Bika Hulu, Kepala Desa Bika dan Organisasi Kemasyarakatan (Nasiatul Asyiyah).
Dalam kesempatan tersebut, Camat Bika Paulinus Totong sekaligus membuka kegiatan menyambut baik atas diselenggarakannya edukasi gizi untuk siswi dan ibu hamil di Kecamatan Bika yang diadakan oleh DPC Persagi Kapuas Hulu.
Pada kesempatan sama, Ketua DPC Persagi Kapuas Hulu, Lapianus menjelaskan kegiatan ini dilaksanakan untuk memberikan edukasi aksi bergizi yang perlu di lakukan di sekolah.
“Seperti senam bersama, makan bersama di sekolah dengan membawa bekal dari rumah, minum tablet Fe bersama dan literasi gizi, dalam mencegah anemia pada remaja putri,” papar Lapianus.
Selain itu, kata dia, untuk menyebarluaskan informasi dan promosi kepada masyarakat tentang pentingnya gizi ibu hamil, yang kaya protein hewani.
“Sehingga masyarkat memiliki perilaku konsumsi beraneka ragam makanan kaya protein hewani dalam rangka percepatan penurunan stunting,” katanya.
Kemudian, sambung Lapianus, untuk meningkatkan komitmen kerjasama pemerintah baik sektor kesehatan, maupun non kesehatan ditingkat kabupaten dan kecamatan, dalam kampanye pencegahan stunting dengan Protein hewani.
Adapun kegiatan yang dilakukan dalam kegiatan tersebut, diantaranya Senam bersama yang diikuti oleh seluruh siswi SMP dan SMA Bika di halaman GSG Kecamatan Bika, Pelepasan Balon oleh Camat Bika, sekaligus memberikan arahan. Kemudian remaja putri minum tablet tambah darah bersama dan pembagian leaflet gizi bagi remaja putri, Penyampaian Materi edukasi Gizi remaja Putri dan Materi Gizi ibu hamil dan isi piringku (sekaligus pembagian leaflet untuk ibu hamil) Doorprize dan Penyerahan paket PMT bagi ibu hamil. (opik)
Discussion about this post