JURNALIS.co.id – Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (BMSDA) Kabupaten Sanggau mendapat dana alokasi khusus (DAK) fisik sebesar Rp44 miliar lebih di tahun 2023. Jumlah tersebut meningkat dibanding tahun lalu.
Kepala DBMSDA Sanggau John Hendri mengatakan transfer DAK fisik dari pemerintah pusat tahun ini meningkat dibanding tahun lalu.
“Tahun 2023 ini alokasi DAK fisik yang kita peroleh Rp 44 miliar lebih. Tahun lalu hanya Rp12,5 miliar saja,” ujarnya, Jumat (31/03/2023).

John Hendri menyebut, anggaran DAK tersebut dipergunakan untuk kegiatan peningkatan bidang jalan. Seperti penanganan long segment jalan Semuntai-Kedukul, penanganan long segment jalan Balai Karangan-Keladang II, peningkatan struktur jalan Simpang Kuyak-Segumun, peningkatan struktur jalan Lumor-Raut Muara.

Terhadap kegiatan-kegiatan tersebut, dikatakan dia, telah masuk tahapan lelang. “Akhir Maret kegiatan DAK fisik sudah mulai dilelang,” pungkas John Hendri. (jul)





Discussion about this post