
JURNALIS.co.id – Anggota DPRD Sambas, Junaidi menghadiri kegiatan peresmian Musholla Multazam Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Paggong Sebedang yang dilakukan oleh Bupati Sambas, Satono, Sabtu (06/05/2023) di taman wisata Danau Sebedang, Desa Sempalai, Sebedang kecamatan Sebawi.
Junaidi menjelaskan bahwa musholla merupakan salah satu sarana umum yang sangat diperlukan. Terlebih, wisata Danau Sebadang menjadi salah satu destinasi wisata yang kerap dikunjungi oleh wisatawan.
“Apresiasi kepada Pokdarwis Paggong Sebedang yang menggagas pembangunan Musholla Multazam ini, kehadiran musholla ditempat wisata sangat diperlukan oleh pengunjung,” jelas Junaidi.
Legislator Partai Hanura itu juga mengungkapkan bahwa dirinya ingin mengembalikan nama asli wisata Danau Sebedang yang seharusnya disebut Paggong Sebedang.
“Selama ini kita selalu menggunakan istilah danau untuk menyebut Paggong Sebedang, karena itu dalam kesempatan ini saya mengajak semua pihak untuk menyebut taman wisata Paggong Sebedang,” ungkapnya.
Untuk itu, Junaidi meminta Bupati Satono untuk mensosialisasikan kepada masyarakat Kabupaten Sambas khususnya agar kembali menyebut Danau Sebedang dengan sebutan Paggong Sebedang.
“Mulai saat ini kita jangan ikut-ikutan sebutan danau, ayo kita sebutkan dengan nama Paggong Sebedang. Karena Paggong Sebedang berasal dari sebutan pendahulu kita sejak dahulu,” pungkas Junaidi. (gun)
Discussion about this post