JURNALIS.co.id – Kantor Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Kayong Utara terbakar di Jalan Akcaya Sukadana, Jumat (27/10/2023) sekira pukul 14.00 WIB. Kebakaran diduga terjadi di ruang bidang Komunikasi dan Informasi Publik (KIP).
Saksi mata Rudi yang saat kejadian berada di lokasi mengatakan melihat kepulan asap keluar dari atap salah satu gedung Diskominfo Kayong Utara.
“Kurang tau penyebabnya apa, namun pas saya lihat asap sudah besar di gedung kantor Diskominfo itu,” katanya.
Sementara itu, Kepala Diskominfo Kayong Utara, Ronny Iswandi ketika dihubungi JURNALIS.co.id membenarkan telah terjadi kebakaran di kantornya. Hanya saja, dia belum memperoleh informasi lengkap terkait kebakaran tersebut. Pasalnya, saat ini dia berada di luar kota dalam rangka keperluan.
“Saya sudah hubungi beberapa pegawai saya yang berada di sana, namun belum ada jawaban terkait perkembangannya sampai saat ini,” ujarnya.
Ronny menyampaikan pihaknya telah menghubungi pemadam kebakaran untuk meminta bantuan memadamkan api.
“Saya belum tau, apakah pemadam kebakaran sudah di lokasi atau belum,” pungkas Ronny.
Mobil pemadam kebakaran yang telah tiba di lokasi kebakaran berupaya memadamkan api. Beberapa aset kantor berhasil di selamatkan. Di antaranya kursi meja dan lainnya. (Bak)
Discussion about this post