JURNALIS.co.id – Dalam rangka mewujudkan pemilu aman, demokratis dan berintegritas, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Kayong Utara menggelar Apel Kesiapan Pemungutan Suara serta Launching Tempat Pemungutan Suara (TPS) Rawan Pemilu Tahun 2024, Selasa (23/01/2024).
“Launching TPS Rawan ini, menjadi penting sebagai peringatan dini dan menjadi dasar strategi pengawasan bagi Bawaslu dan jajarannya, serta sebagai langkah mitigasi yang dapat dilakukan oleh penyelenggara Pemilu, maupun masyarakat secara umum,” ungkap Rene.
Rene menyampaikan suksesnya pelaksanaan pemilu di Kabupaten Kayong Utara merupakan tanggung jawab seluruh elemen masyarakat.
“Suksesnya pelaksanaan pemilu bukan hanya tanggung jawab penyelenggara pemilu saja, tetapi juga tanggung jawab seluruh elemen masyarakat,” ucapnya.
Di kesempatan tersebut, Pj Sekda Rene Rienaldy juga secara resmi menerima peluncuran ikonik TPS Rawan Pemilu tahun 2024 dari Ketua Bawaslu Kayong Utara.
“Saya mewakili Penjabat Bupati berharap penyelenggaraan Pemilu tahun 2024 ini, terlaksana secara langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil,” harap Rene Rienaldy.
Sementara Ketua Bawaslu Kayong Utara, Kosasih menyampaikan acara ini penting sebagai media informasi dan pemahaman, baik itu masyarakat, partai politik serta KPU dapat mengetahui wilayah mana yang rawan Pemilu.
“Utama pada saat pemilihan atau pencoblosan dan penghitung pada tanggal 14 Februari 2024 itu berjalan dengan baik,” sebut Kosasih.
Acara turut dihadiri unsur Forkopimda Kayong Utara, Bawaslu Kayong Utara, jajaran Pengurus partai politik di Kabupaten Kayong Utara serta tamu undangan. (Bak)
Discussion about this post