JURNALIS.co.id – Tiga Anak Baru Gede (ABG) putus sekolah diamankan polisi di Jalan Kom Tos Soedarso, Kecamatan Pontianak Barat pada Sabtu (24/2/2024). Mereka kedapatan membawa Senjata Tajam (Sajam) saat mengendarai motor.
Kepala Kepolisian Sektor Pontianak Barat, Ajun Komisaris Polisi Anuar Syarifudin mengungkapkan, pada Sabtu 24 Februari 2024 sekitar pukul 17.45 WIB, Anggota sedang melaksanakan Patroli di kawasan Kom Yos Soedarso.
Tepat berada di depan SPBU, Anggota Polsek melihat ada pengendara sepeda kotor berbonceng tiga dan dicurigai membawa Sajam.
“Saat itu Anggota langsung memberhentikan pengendara motor bersama kedua penumpangnya,” kata AKP Anuar, Minggu (25/2/2024).
Saat diperiksa, Anggota mendapati sebilah senjata tajam jenis Celurit yang disembunyikan di belakang pinggang remaja berinisial MA.
“Berdasarkan barang bukti itu. Ketiga remaja berinisial MA, RF dan AP langsung diamankan dan digiring ke Mapolsek Pontianak Barat untuk dilakukan pemeriksaan,” ujar Anuar.
Sebagaimana hasil pemeriksaan, ketiga ABG itu mengaku sengaja membawa Sajam untuk balas dendam dengan orang yang sebelumnya telah melukai tangan MA.
“Dari pemeriksaan, ketiga remaja ini adalah anak-anak putus sekolah,” demikian AKP Anuar. (hyd)
Discussion about this post