JURNALIS.CO.ID – Penjabat (Pj) Gubernur Kalbar, Harisson secara resmi membuka Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) Provinsi Kalbar Tahun 2024, di GOR Terpadu Ayani, Senin (24/06/2024). Event ini juga merupakan rangkaian dari Gebyar Kejuaraan Olahraga antar Pelajar se-Kalbar atau Kalbar Award Chapter 2 tahun ini.
Dalam kesempatan itu, Harisson menyampaikan, bahwa Popda Provinsi Kalbar Tahun 2024 seyogianya menjadi ajang seleksi bagi para atlet berprestasi untuk menuju Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) tahun 2025.
“Semoga dengan dilaksanakannya Popda Kalbar tahun 2024, dapat menjadi ajang seleksi para atlet pelajar daerah menuju babak kualifikasi/Pra-Popnas dan Popnas sebagai puncak ajang pelajar yang tertinggi tingkat nasional,” katanya.
Harisson pun berharap, Popda Kalbar 2024 ini juga mampu menjadi momentum dalam peningkatan prestasi olahraga pelajar tingkat Asean School Games dan di ajang olahraga lainnya.
“Pemerintah Provinsi tentunya akan berupaya untuk terus mendukung kegiatan olahraga di daerah, dengan menyiapkan berbagai infrastruktur olahraga yang sangat representatif, terjangkau dan berstandar internasional,” tutur Harisson.
Guna menunjang prestasi atlet ke depan, ia turut berharap, akan semakin banyak kejuaraan-kejuaraan yang digelar, sehingga hal itu dapat semakin mengasah kemampuan para atlet untuk bersaing di tingkat nasional dan internasional.
“Kita ingin pelajar-pelajar kita (di Kalbar) sering melakukan kompetisi-kompetisi, supaya nanti ini dapat memotivasi, dapat memberikan peningkatan kompetensi mereka dalam bidang olahraga,” katanya.
Di tempat yang sama, Kepala Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kalbar, Windy Prihastari menjelaskan, bahwa Popda Kalbar Tahun 2024 ini diikuti oleh sebanyak 1.500 atlet yang berasal dari 14 kabupaten dan kota se-Kalbar.
“Ada delapan cabang olahraga yang dipertandingkan dengan berbagai lokasi venue yang sudah ditentukan, untuk pelaksanaannya selama empat hari ke depan,” katanya.
Windy menyampaikan, dalam Popda Kalbar 2024 ini, para atlet akan memperebutkan 130 medali dan tropi Kalbar Award Chapter 2 bagi juara umum. Popda akan berlangsung pada 24 – 28 Juni 2024.
“Untuk cabang olahraganya antara lain sepak bola di Stadion Sultan Syarif Abdurrahman dan Lapangan PSP Pontianak. Lalu basket di Gedung Perbasi Kota Pontianak, voli di GOR Pangsuma, bulutangkis di GOR Bumi Khatulistiwa, tenis lapangan di Lapangan Sutera dan sepak takraw,” katanya.
“Kemudian juga ada tinju di Lapangan Tennis Indoor Katamso, dan Pencak Silat di GOR Bulutangkis Tabrani Ahmad, Kota Pontianak,” katanya. (dis)
Discussion about this post