JURNALIS.CO.ID – Empat pimpinan definitif DPRD Kalbar periode 2024 – 2029 dilantik dan diambil sumpah jabatan. Pelantikan dilakukan di ruang Balairung Sari Gedung DPRD Kalbar, Senin (25/11/2024). Pelantikan ini dihadiri sejumlah Anggota DPRD Kalbar, pimpinan SKPD dan Pj Gubernur Kalbar, Harisson.
Ketua DPRD Kalbar sementara, Minsen mengatakan, keempat pimpinan DPRD yang dilantik sebelumnya telah diparipurnakan pada 22 Oktober dan 4 November 2024. Keputusannya menetapkan empat nama yakni, Aloysius dari Fraksi PDI Perjuangan sebagai Ketua DPRD Kalbar. Kemudian Hadijah Fitriah dari Fraksi Nasdem sebagai Wakil Ketua I, Prabasa Anantatur dari Fraksi Golkar sebagai Wakil Ketua II, dan Noval Nofiendra dari Fraksi Gerindra sebagai Wakil Ketua III.
Sebagaimana diketahui pula, kata Minsen, pimpinan sementara DPRD Kalbar telah menerima keputusan Mendagri pada tanggal 19 November 2024 tentang peresmian dan pergantian pimpinan DPRD Kalbar.
Pada kesempatan tersebut, Minsen menyampaikan permohonan maaf jika selama menjalankan tugas belum maksimal sebelum adanya pimpinan definitif.
Setelah pengambilan sumpah dan janji, Pj Gubernur Kalbar, Harisson menyerahkan SK Mendagri kepada empat pimpinan DPRD Kalbar tersebut. (dis)
Discussion about this post