– Unit Pemadam Kebakaran (UPK) Merah Putih Kelurahan Ilir Kota Kecamatan Kapuas Kabupaten Sanggau ikut berpartisipasi dalam Pelatihan dan Simulasi Tanggap Bencana Kebakaran, Kamis (18/02/2021). Kegiatan yang dilaksanakan Kantor Lurah Ilir Kota bekerja sama dengan Satpol PP bidang linmas dan Damkar Kabupaten Sanggau digelar di lapangan sepak bola Rawa Bakti Sanggau.
Ketua UPK Merah Putih, Pither Oka Pramudya mengatakan kegiatan ini sangat membantu pihaknya dalam mengoperasikan secara benar dan cepat pengunaan alat pemadam kebakaran (Damkar). Apalagi sebelumnya UPK Merah Putih menerima satu unit mesin pemadam baru yang didapat dari dana bantuan Kelurahan Ilir Kota anggaran tahun 2020.
“Dimana satu set mesin pemadam untuk pertama kali diuji coba pada saat simulasi hari ini yang diadakan oleh pihak Kelurahan,” katanya.
Pither mengucapkan terima kasih atas adanya tambahan satu set unit mesin pemadam baru yang diserahkan oleh Ketua RT 4 Kelurahan Ilir Kota, Irfan Solihin. Irfan merupakan selaku penanggungjawab penerima kelengkapan satu set mesin pemadam dari Kelurahan Ilir Kota yang diserahkan kepada UPK Merah Putih.
“Karena pihak RT 4 yang merupakan pengagas pengajuan bantuan mesin pemadam dari dana kelurahan hingga UPK sudah memiliki dua unit mesin pemadam kebakaran saat ini,” ujarnya.
Diceritakan Pither, tahun 2017 awal mulanya terbentuk UPK Merah Putih. Inisiatif Ketua RT 4 Ilir Kota bersama masyarakat melakukan gotong-royong dan swadaya dengan warga RT 3, RT 4 dan RT 5 Ilir Kota untuk membeli mesin pemadam sederhana. Mereka mengumpulkan dana, membangun gudang penyimpanan dan pos jaga yang sekarang diberi nama UPK Merah Putih di Jalan Pangeran Mas RT 4.
“Dengan adanya tambahan mesin baru dengan kapasitas yang lebih besar ini kami selaku tim UPK dan warga sangat bersyukur dan akan membuat kami lebih bersemangat untuk mencegah dan menanggulangi bencana kebakaran terutama di lingkungan warga kami,” ucap Pither.
Sementara itu, Lurah Ilir Kota, Alpian Lando menyebutkan ada tiga tim yang merupakan perwakilan warga di Kelurahan Ilir Kota yang dilatih. Yaitu tim yang terdiri dari kelompok bawah, tengah dan atas. Tim UPK Merah Putih 26 personel (tim bawah), tim UPK Bogor Permai dengan 18 personel (tim atas) dan tim UPK umum ada 12 personel (tim tengah).
“Dalam pelatihan tersebut para peserta mendapatkan materi dan praktek penggunaan mesin pemadam kebakaran dan juga praktek pencegahan serta penanggulangan kebakaran,” jelasnya.
Alpian berharap dengan pelatihan ini nantinya tim pengendalian pemadam kebakaran yang sudah dibentuk di Kelurahan Ilir Kota bisa juga memberikan edukasi kepada masyarakat untuk mencegah kebakaran. (faf)
Discussion about this post