– Bupati Kubu Raya Muda Mahendrawan menandatangani Deklarasi Desa ODF (Open Defecation Free) di Desa Pematang Tujuh, Kecamatan Rasau Jaya, Rabu (11/11/2021).
Deklarasi ODF merupakan pernyataan Desa bersama perangkatnya yang telah bebas dari perilaku Buang Air Besar Sembarangan (BABS), setelah memenuhi proses verifikasi yang telah diadakan sebelumnya bersama Dinas Kesehatan (Dinkes) Kubu Raya.
“Kita dihadapkan pada tantangan permasalahan kesehatan masyarakat, yaitu berupa penyakit menular, penyakit tidak menular, penyakit lama yang timbul kembali dan penyakit baru (baru ditemukan) seperti yang dialami dunia saat ini yaitu Covid-19,” ungkap Muda Mahendrawan saat memberikan kata sambutan Deklarasi Desa ODF.
Muda menuturkan permasalahan yang disebutkan dapat dicegah dengan konsisten melakukan upaya pencegahan seperti degan berperilaku hidup bersih dan sehat, atau melakukan gerakan masyarakat hidup sehat yang terkait erat dengan lingkungan.
“Seperti program yang kita sebut dengan STBM (sanitasi total berbasis masyarakat. STBM harus dilakukan oleh masyarakat terdiri dari 5 pilar yaitu, stop buang air besar sembarangan, cuci tangan pakai sabun, pengelolaan air minum dan makanan rumah tangga, pengamanan sampah rumah tangga dan pengamanan limbah cair rumah tangga,” ucapnya.
Dikatakan dia STBM merupakan pendekatan untuk mengubah perilaku higienis melalui pemberdayaan masyarakat.
“STBM bertujuan untuk mewujudkan perilaku masyarakat yang higienis dan saniter secara mandiri dalam rangka meningkatkan derajat kesehatan masyarakat,” katanya.
Muda menjelaskan Kubu Raya kembali ditambah satu desa sebagai Desa ODF yaitu Desa Pematang Tujuh Kecamatan Rasau Jaya. Jadi Desa ODF sampai saat ini menjadi 14 desa.
“Untuk mengikatkan ODF tersebut, Dinas Kesehatan melalui puskesmas akan melakukan kegiatan pemicuan, seperti STBM yang lebih intensif lagi, terutama adanya keterlibatan dari multi sektor secara kepong bakul, baik OPD terkait maupun pihak swasta dan perguruan tinggi dalam pemanfaatan teknologi tepat guna,” terangnya.
Muda mengapresiasi semua pihak yang telah berkontribusi demi terwujudnya Desa Pematang Tujuh menjadi desa ODF.
“Semoga pada masa yang akan datang bisa mencapai 5 pilar STBM, dan akan lebih banyak lagi desa di Kubu Raya menjadi desa ODF,” pungkas Muda. (sym)
Discussion about this post