JURNALIS.co.id – Pegawai dan petugas Rutan Klas IIB Putussibau menandatangani deklarasi janji kinerja tahun 2023 dan komitmen bersama pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) bertempat di aula Rutan Putussibau, Jumat (27/01/2023). Kegiatan dipimpin langsung oleh Kepala Rutan Putussibau Efendi Johan.
Kegiatan diawali dengan penandatanganan Komitmen Bersama Pembangunan Zona Integritas oleh pejabat struktural lalu dilanjutkan dengan oleh staf serta CPNS Rutan Putussibau.
Dalam sambutannya, Kepala Rutan Putussibau Efendi Johan menyampaikan, jika definisi pembangunan zona Integritas merupakan komitmen bersama antara pimpinan dan jajaran dalam melaksanakan Zona Integritas.
“Ada sesuatu yang baru dari reformasi birokrasi di tahun 2023. Yang perlu kita bangun adalah semangat menjalankan reformasi birokrasi,” katanya.
Efendi mengatakan pencanangan ini merupakan bentuk awal wujud nyata dalam melaksanakan tugas secara profesional dan berintegritas serta usaha memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
Dirinya mengharapkan kiranya janji dan komitmen kinerja tahun 2023 ini dapat dilaksanakan oleh seluruh pegawai dan petugas dengan sebaik-baiknya untuk meningkatkan kinerja yang lebih baik.
“Diharapkan seluruh petugas dapat melaksanakan janji kinerja dan komitmen pembangunan zona integritas ini dengan sebaik-baiknya,” pungkas Efendi. (opik)
Discussion about this post