JURNALIS.co.id – Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Pusat menggelar acara Pelantikan dan Pengukuhan Dewan Pengurus PSMTI Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) Masa Bakti 2020-2024 di Pendopo Gubernur Kalbar, pada Minggu 7 Mei 2023.
Pelantikan dan Penyerahan Pataka dilakukan oleh Wakil Ketua Umum yang juga Koordinator Wilayah Kalimantan PSMTI Pusat, Drs Hiandrasyah The, mewakili Ketua Umum PSMTI Pusat, Willianto Tanta, yang berhalangan hadir, kepada Ketua PSMTI Provinsi Kalbar, Yo Nguan Cua, sementara Pengukuhan dilaksanakan oleh Gubernur Kalbar, Sutarmidji.
Dalam sambutannya, Ketua PSMTI Kalbar, Yo Nguan Cua, mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa karena dapat berkumpul bersama dalam rangka acara Pelantikan dan Pengukuhan Dewan Pengurus PSMTI Provinsi Kalbar.
“Kami bersyukur bahwa dengan rahmat Tuhan Yang Maha Kuasa dan dengan dukungan dari Bapak dan Ibu sekalian, PSMTI Provinsi Kalimantan Barat dapat berdiri dan bisa hadir melayani di tengah masyarakat Kota Pontianak khususnya dan masyarakat di Kalimantan Barat pada umumnya sejak tanggal 06 Desember 2020,” ungkapnya.
Yo Nguan Cua juga menyampaikan, adapun tertundanya acara Pelantikan dan Pengukuhan ini adalah karena alasan Pandemi Covid-19.
“Bapak dan Ibu yang terhormat, kami tetap akan melakukan tugas pelayanan masyarakat ini dengan saling bergandengan tangan diantara rekan-rekan pengurus baik ditingkat Provinsi maupun di kota dan kabupaten. Antara lain Kota Pontianak, Kabupaten Kubu Raya, Kabupaten Bengkayang, Kabupaten Sambas, Kabupaten Kapuas Hulu, Kabupaten Melawi dan Kabupaten Sekadau,” ujarnya.
Lebih lanjut Yo Nguan Cua menyatakan, selama tahun 2021 sampai hari ini, PSMTI Provinsi Kalimantan Barat beserta jajarannya telah banyak melakukan kegiatan sosial kepada masyarakat di Kota Pontianak maupun di Provinsi Kalbar. Antara lain membantu menyalurkan sebanyak kurang lebih 35 ton beras untuk korban bencana banjir di Sintang hingga ke daerah-daerah terpencil yang diprakarsai oleh Pemerintah Provinsi Kalbar.
“Kami juga bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kota Pontianak dalam hal memfasilitasi pelaksanaan vaksinasi selama Pandemi Covid-19 hingga akhirnya PSMTI Provinsi Kalbar dianugerahi Penghargaan Kategori Sentra Vaksinasi Covid-19 untuk Wilayah Provinsi Kalbar. Kami mengucapkan terima kasih atas donasi dari para donatur dalam hal ini. Kiranya Tuhan memberkati donatur sekalian. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada rekan-rekan dalam lingkungan PSMTI Provinsi Kalbar yang telah bersama-sama memberikan pelayanan sosial kepada masyarakat,” ucapnya.
Selain itu, masih banyak lagi kegiatan sosial yang telah PSMTI Kalbar lakukan yang tidak dapat disebutkan satu per satu pada kesempatan hari ini.
“Bapak-Ibu yang kami hormati, semua ini dapat kami laksanakan berkat dukungan dan donasi dari para donator kami dan kedepannya, kami masih sangat mengharapkan dukungan dari Bapak-Ibu sekalian,” tambahnya.
Lebih jauh Yo Nguan Cua mengajak semua pihak saling bergandengan tangan untuk bermitra dengan pemerintah Provinsi Kalbar dan Kota Pontianak serta instansi swasta untuk melayani masyarakat dalam berperan serta mencerdaskan anak bangsa dan pelayanan sosial kemasyarakatan serta melestarikan budaya Tionghoa di lingkungan PSMTI berada baik di tingkat Provinsi, Kota dan Kabupaten.
“Bapak dan Ibu yang berbahagia, kami akan menyusun program kerja untuk melayani masyarakat yang ada di Kalbar. Didalam menjalankan program kerja dimaksud, maka kami akan bekerja sama dengan instansi swasta dan pemerintah. Akhir kata, kami mengucapkan terima kasih atas dukungan dan kerjasama yang baik dari Bapak dan Ibu sekalian. Kiranya Tuhan Yang Maha Kuasa memberkati kita semuanya,” tutupnya. ***
(R/Ndi)
Discussion about this post