JURNALIS.co.id – APBD Kayong Utara tahun 2024 difokuskan pada pengendalian inflasi, percepatan penururunan stunting dan angka kemiskinan ekstrem hingga pengawalan pemilu. Prioritas penganggaran tahun 2024 ini sebagaimana arahan pemerintah pusat.
“Pemerintah daerah diminta untuk melakukan percepatan penurunan stunting, pengendalian inflasi dan penururunan angka kemiskinan ekstrem. Yang tidak kalah penting dan fokus utama adalah anggaran pengawalan pemilu dan Pemilukada,” terang Pejabat (Pj) Bupati Kayong Utara Romi Wijaya saat memimpin asistensi APBD tahun 2024 bersama kepala organisasi perangkat daerah (OPD), Minggu (19/11/2023).
Selain program prioritas nasional, anggaran Pemkab Kayong Utara juga tetap dialokasikan untuk pendidikan dan kesehatan gratis yang selama ini telah berjalan dengan sangat baik sejak dimulai dari Bupati periode pertama Hildi Hamid.
Untuk menujang program prioritas ini, Pemkab Kayong Utara menunda beberapa kegiatan pembangunan fisik infrastruktur.
Langkah yang diambil ini menurut Romi merupakan kosekuensi dari pembebanan pemilu dan pilkada serentak 2024 mendatang. Dimana kayong utara merupakan salah satu daerah yang akan melaksanakan Pilkada.
Alokasi anggaran berupa hibah bantuan keuangan kepada KPU dan Bawaslu, regulasinya telah diatur dalam Permendagri Nomor 41 Tahun 2020 tentang Perubahan Peraturan Menteri Nomor 54 Tahun 2019.
“Pemkab Kayong Utara, harus membuat penganggaran skala prioritas. Sehingga konsekuensinya ada beberapa nggaran yang harus kita pangkas dan disesuaikan,” jelas Romi.
Romi Wijaya bersama Tim Anggaran Pemkab Kayong Utara dengan OPD secara maraton mulai dari pagi, siang hingga malam melakukan asistensi APBD 2024.
“Kedepannya merupakan tugas kita bersama untuk mengawal ini. Jangan lelah merawat kampung halaman kita,” tegas Romi.
Pj Bupati berharap Kayong Utara terus maju melaju di masa yang akan datang demi melanjutkan kerja- kerja kepemimpinan sebelumnya dan mempersiapkan lompatan-lompatan progresif.
Hal ini sebagai proses akselerasi yang tidak hanya sekadar menjaga momentum pembangunan, tetapi bagaimana terus memacu ke arah yang lebih baik. (Bak)
Discussion about this post