JURNALIS.co.id – Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kalimantan Barat (Kalbar), Mursyid Hidayat, menyatakan, pihaknya masih menelusuri terkait pernyataan Penjabat (Pj) Gubernur Kalbar, dr Harisson M Kes, yang secara terbuka mengajak masyarakat Kalbar untuk memilih Calon Presiden yang mendukung pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) di Penajam Paser, Kalimantan Timur.
“Masih kita telusuri Bang. Kalau ada rekamannya kasik kita Bang. Pj kan ASN ya. Nanti kita pleno kan, baru kita putuskan,” ujarnya singkat, karena buru-buru hendak terbang dari Jakarta ke Pontianak, pada Selasa 30 Januari 2024 sore.
Media ini juga hendak meminta tanggapan kepada Ketua Dewan Pimpinan Wilayah Partai NasDem Kalbar sekaligus Ketua Tim Kampanye Daerah Anis-Muhaimin di Kalbar, Syarief Abdullah Alkadrie, namun belum mendapatkan jawaban.
Menurut Tenaga Ahlinya, Syarief Abdullah Alkadrie, sedang ada kegiatan.
“Baru kegiatan bang,” jawab Mustafa, Tenaga Ahlinya via pesan singkat.
Hal yang sama juga dilakukan terhadap Ketua Dewan Pimpinan Daerah PDI Perjuangan Kalbar yang juga Ketua Tim Pemenangan Daerah Ganjar-Mahfud di Kalbar, Lasarus, namun belum juga mendapatkan jawaban.
Sebelumnya, di hadapan ribuan orang yang memadati halaman Kantor Gubernur Kalbar, pada Sabtu 27 Januari 2024 pagi, dalam rangka Olahraga Bersama dan Jalan Sehat untuk memeriahkan Hari Jadi ke 67 Pemprov Kalbar tahun 2024, Pj Gubernur Kalbar, Harisson, mengajak masyarakat Kalbar memilih Calon Presiden yang memihak kepada pembangunan di Kalimantan, khususnya Ibu Kota Negara (IKN).
“Sebentar lagi kita Pemilu. Tanggal, 14 jangan tidak ke-TPS, harus ke -TPS dan saya ingin mengeluarkan Surat Edaran tidak boleh cuti karena tanggal 14 harus berbondong-bondong ke-TPS dan pilih sesuai dengan hati nurani, tapi jangan lupa pilih Presiden yang memihak kepada pembangunan di Kalimantan, khususnya Ibukota Negara (IKN). Kalau IKN dibangun pasti Kalimantan Barat ini maju. Saya sudah menerima perencanaan IKN itu, kita juga sama-sama bisa memantau progresnya,” ungkapnya.
Turut hadir pada acara tersebut Pj Ketua TP-PKK Provinsi Kalbar yang juga Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata, Windy Prihastari, Pj Ketua Dharma Wanita Persatuan Provinsi Kalbar, D Efy Masfiaty M Bari, Kepala Perangkat Daerah di lingkungan Pemerintah Provinsi Kalbar serta ribuan masyarakat Kalbar.
(Adpim/Ndi)
Discussion about this post