JURNALIS.co.id – Kepolisian Resor Ketapang melaksanakan apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Keselamatan Kapuas 2024, Sabtu (02/03/2024). Apel dipimpin langsung Kepala Polres Ketapang, AKBP Tommy Ferdian dan dihadiri Forum Komunikasi Pimpinan Daerah.
Kapolres Ketapang membacakan sambutan Kapolda Kalbar, kegiatan ini tidak sekadar pengecekan kesiapan personel. Tetapi sebagai bentuk sinergitas antara Polri dengan instansi terkait, untuk memastikan operasi Kepolisian berjalan aman dan lancar.
“Tujuannya adalah untuk meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas. Menurunkan angka fatalitas korban kecelakaan dan pelanggaran lalu lintas menjelang masuknya bulan suci Ramadan dan Idul Fitri,” kata Kapolres Ketapang, AKBP Tommy Ferdian.
Operasi Keselamatan 2024 ini dilakukan serentak di seluruh Indonesia. Untuk Polres Ketapang sendiri, menurunkan 45 personel. Dalam pelaksanaan tugas di lapangan akan bergabung dengan personel dari instansi lain.
Tommy menjelaskan, sasaran dari operasi ini adalah potensi gangguan, ambang gangguan dan gangguan nyata yang berpotensi mengganggu kamseltibcar lantas. Baik sebelum, pada saat maupun pasca Operasi Keselamatan Kapuas 2024.
“Kepada personel yang terlibat, laksanakan langkah preemtif. Meliputi deteksi dini terhadap kemacetan, petakan lokasi yang menjadi titik rawan pelanggaran, kemacetan serta rawan kecelakaan,” ujarnya.
Kemudian, ia meminta lakukan tindakan preventif berupa imbauan kepada masyarakat melalui berbagai media terkait tata tertib berlalu lintas. Berikan penyelesaian yang solutif terhadap permasalahan lalu Lintas, serta jalin langkah-langkah partnership dan sinergi dengan pihak pihak yang terlibat.
“Sehingga keberhasilan Operasi Keselamatan Kapuas 2024 ini menjadi tanggung jawab kita bersama yang harus dipenuhi dengan baik,” timpalnya.
Di akhir amanatnya, ia mengajak seluruh pihak yang terlibat dalam Operasi Keselamatan untuk memperkuat soliditas, serta menjaga koordinasi dengan sesama demi mendukung pelaksanaan tugas di lapangan.
“Dengan demikian, diharapkan operasi ini dapat membawa dampak positif dalam meningkatkan keselamatan berlalu lintas, dan mengurangi angka kecelakaan di wilayah Kabupaten Ketapang,” tutupnya. (Lim)
Discussion about this post