JURNALIS.co.id – Calon Bupati Kayong Utara nomor urut 2, Romi Wijaya mengukuhkan relawan Romi-Amru yang dinamai RDS (Relawan Dari Sukadana). Pengukuhan  dilakukan di Posko Pemenangan Romi-Amru, Jalan Sungai Mengkuang, Jumat (25/10/2024).
Ketua RDS, Ridwansah minta relawan yang sudah dikukuhkan agar tetap solid untuk melakukan kerja-kerja politik di lapangan. Namun, tetap dengan cara menghindari gesekan dan kampaye hitam. Agar stabilitas politik di Kayong Utara damai dan aman.
“Harapan saya sebagai ketua relawan dengan relawan yang sudah dikukuhkan baru saja, agar melakukan kerja kerja politik di lapangan untuk memenangkan paslon Bupati dan Wakil Bupati nomor urut 2 dengan mengedepankan polik yang santun dan menekankan agar menjaga stabilitas politik yang kian hari kian memanas,” pesannya.
Ridwansah bilang, agenda dan kerja kerja politik paslon nomor urut 2 akan tetap jalan. Salah satunya pengukuhan tim relawan dan simpatisan di semua kecamatan yang memang hari ini masih ada beberapa yang belum dibentuk.
“Alhamdulillah kita punya 10 desa di Kecamatan Sukadana dan semuanya lengkap secara struktur kepengurusan Relawan Dari Sukadana hari ini semua sudah di Kukuhkan,” ucap Ridwansyah.
Di kesempatan sama Romi Wijaya seusai mengukuhkan relawan menyampaikan pesan-pesan yang menyentuh. Dia minta relawan menjaga politik santun.
“Kita tetap mengedepankan politik santun, jangan terpancing dengan berbagai hal yang bisa membawa daerah kita tidak kondusif,” imbuhnya.
Romi berharap pesta demokrasi ini riang gembira tanpa membangun isu-isu yang membuat terpecah.
“Karena memang kemenangan harus kita wujudkan dengan cara cara yang baik agar kemenangan menjadi berkah,” tutup Romi. (bak)
Discussion about this post