JURNALIS.CO.ID – DPRD Kabupaten Sekadau masa jabatan 2024 – 2029 baru sebulan bertugas. Diharapkan tugas itu bisa berjalan baik hingga masa jabatan berakhir.
Maksimalnya tugas lembaga DPRD Sekadau tidak bisa ditentukan oleh unsur pimpinan semata. Kelancaran tugas dewan bergantung kepada seluruh anggota dewan yang ada.
Menyadari hal itu, pimpinan DPRD Sekadau bertekad untuk selalu menjaga keharmonisan lembaga. “Kita akan kerjasama dengan semuanya,” kata Hermanto, Ketua DPRD Sekadau kepada sejumlah wartawan.
Hermanto menegaskan, di DPRD Sekadau, setidaknya terdapat 7 fraksi dari berbagai latar belakang partai. Dirinya berharap semua fraksi yang ada bisa saling berkomunikasi dan berkoodinasi secara baik.
Hal tersebut dianggap penting demi kelancaran tugas lembaga. “Supaya keharmonisan terjalin,” tukas Hermanto.
Seperti diketahui, DPRD Sekadau terdiri dari 30 anggota dewan. Mereka terbagi dalam 7 fraksi.
Fraksi dimaksud adalah Fraksi PDI Perjuangan dengan satu anggota dari partai Hanura. Kemudian ada Fraksi Gerindra, Fraksi Demokrat.
Selanjutnya ada Fraksi Nasdem, Fraksi Golkar, Fraksi PAN. Terakhir ada Fraksi Gabungan yang beranggotakan perwakilan partai Perindo dan PPP. (bdu)
Discussion about this post