– Hari ini, Minggu (28/6/2020) Kalimantan Barat menerima kabar baik. Pasalnya, terdapat 8 orang dinyatakan sembuh dan tidak ada penambahan kasus baru positif Covid-19.
“Info Covid di Kalbar hari ini berdasarkan PCR Untan ada 8 orang dinyatakan sembuh dan tidak ada kasus baru,” kata Gubernur Kalbar Sutarmidji, Minggu (28/6/2020).
Mantan Wali Kota Pontianak dua periode disapa Midji ini menjelaskan dia, kasus sembuh 6 di antaranya Kabupaten Sintang. Sedangkan Kota Singkawang dan Kabupaten Bengkayang, masing-masing terdapat satu orang.
“Kita masih tunggu hasil PCR di Jakarta terhadap 282 sample swab. Semoga baik semua. Mari tingkatkan imunitas atau kekebalan tubuh kita dan hiduplah dengan bersih, disiplin dalam segala hal,” tutur Midji.
Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kalbar Harisson menjelaskan hingga Minggu (28/6/2020) kasus konfirmasi positif virus corona di Kalimantan Barat sebanyak 321 orang. Di mana 259 kasus dinyatakan sembuh dan empat orang meninggal dunia.
“Dengan demikian kasus sembuh kita sekitar 80 persen,” jelas mantan Kepala Dinkes Kapuas Hulu ini. (m@nk)
Discussion about this post