– Speedboat rute Senentang menuju Kubu tabrakan dengan motor air di Muara Kubu Kecamatan Kubu, Kabupaten Kubu Raya, Minggu (12/7/2020) siang. Satu orang yang hilang dalam pencarian Tim SAR Gabungan.
Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Pontianak, Yopi Haryadi mengatakan sekitar pukul 15.45 Wib pihaknya mendapat laporan dari Kapolsek Kubu bahwa telah terjadi kecelakaan kapal. Yaitu tabrakan speedboat dengan kapal motor di Muara Kubu Kecamatan Kubu, Kabupaten Kubu Raya.
“POB dua orang, satu orang selamat sedangkan, satu orang lainnya dalam pencarian,” katanya.
Korban yang diduga tenggelam dan hilang seorang laki-laki bernama Ase. Saat ini Tim SAR Gabungan masih berupaya menemukan korban. Tim SAR Gabungan terdiri dari Rescuer Kansar Pontianak, Polsek Kubu, Bakamla Kubu, Polair Kubu, Puskesmas Kubu, Swadesi Borneo Pontianak, keluarga korban dan masyarakat setempat.
“Selain melakukan pencarian kami (Tim SAR Gabungan) juga membuat Posko SAR di Polsek Kubu, guna memudahkan proses dalam pencarian,” ujar Yopi.
Dijelaskan Yopi, Kejadian kecelakaan antara speedboat rute Senentang – Kubu dengan motor air di Muara Kubu itu terjadi sekitar pukul 13.15 WIB. Insiden tersebut memakan dua korban. Satu korban pertama berhasil menyelamatkan diri. Sedangkan satu korban lainnya, Ase, masih dalam pencarian Tim SAR Gabungan. (m@nk)
Discussion about this post