Jurnalis.co.id – PT Borneo Oksigen melakukan penambahan daya listrik dari 131 kilo Volt-Ampere (kVA) menjadi 415 kVA. Proses penambahan daya listrik yang rencananya digunakan untuk menggenjot kapasitas produksi dilayani oleh PLN dalam waktu 1 hari melalui layanan ‘one day service’.
General Manager PLN UIW Kalbar, Agung Murdifi, menyampaikan program One Day Service adalah layanan penyambungan pasang baru dan perubahan daya dari PLN dimana pelanggan dapat menikmati listrik satu hari setelah melakukan pembayaran biaya penyambungan.
“Program ini dibuat agar pelanggan tidak perlu menunggu lama untuk dapat menikmati listrik yang mereka inginkan. Terutama untuk pelanggan bisnis dan industri yang memerlukan daya besar untuk produksinya,” jelas Agung.
Hanya 3 jam
Sebelumnya, PT Borneo Oksigen melakukan ekspansi pabrik baru dan menghubungi instalatir listrik resmi untuk menyiapkan jaringan listriknya. Setelah seluruh instalasi listrik dinyatakan layak sambung oleh Konsuil, perusahaan yang bergerak di produksi baja wermes ini melakukan permohonan penambahan daya ke PLN dengan melakukan biaya penyambungan sesuai yang dipersyaratkan. Proses penyambungan daya dari jaringan PLN ke instalasi pabrik hanya memerlukan waktu 3 jam.
Menurut Anius, Manager Operasional pabrik yang telah beroperasi sejak Maret 2019, selama ini proses produksi terkendala oleh bangunan pabrik yang kurang memadai dan daya listrik yang terbatas.
“Karena daya listrik kami terbatas, kapasitas produksi jadi tidak bisa maksimal. Setelah kami melakukan ekspansi pabrik baru, PLN menawarkan kami layanan one day service untuk penambahan daya. Saya tidak menyangka prosesnya tidak sampai 1 hari,” ujar Anius.
Ditemui di tempat yang sama, Agung Murdifi juga menegaskan bahwa pelanggan yang ingin menikmati layanan ini tetap harus memenuhi syarat dan ketentuan yang berlaku. (m@nk)
Discussion about this post