
– Kabar gembira disampaikan Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar) H Sutarmidji. Lima Pasien Dalam Pengawasan (PDP) se Kalbar dinyatakan negatif Covid-19.
“Alhamdulillah baru saja diterima hasil lab. Ada 5 PDP yang dinyatakan negatif Covid-19,” tulis Sutarmidji melalui akunnya di Facebook, Sabtu (4/4/2020).
Wali Kota Pontianak dua periode yang kerap disapa Bang Midji ini juga menjelaskan, pasien positif virus corona dinyatakan sembuh, karena dua kali laboratorium hasilnya negatif. Pasien ini merupakan isteri dari pasien pertama yang positif Covid-19.

“Kita tunggu hasil tes kedua, kalau negatif dia juga sembuh,” ujarnya.
Midji mengungkapkan, positif Covid-19 tetap 10 orang. Dua orang sudah sembuh. Sedangkan dua orang lagi meninggal sebelum hasil lab keluar beberapa waktu lalu.
“Ada dua orang yang diisolasi di rumah dan hampir sembuh sedang menunggu hasil lab dan satu hasil lab pertamanya sudah negatif dan yang lain Insya Allah sembuh sepanjang ikuti saran tenaga medis dan cepat penanganannya,” tuturnya.
Jika mengacu hasil rapid test saat ini, lanjut dia, terdapat jumlah positif cukup banyak, yaitu sekitar 10 hingga 12 orang. Tetapi kondisi mereka segar dan sebagian besar diisolasi di rumah, karena masih bisa beraktivitas.
“Tapi dijaga ketat tak boleh keluar rumah, kalau dia sekali aja coba keluar rumah kita akan isolasi di rumah sakit,” ancam Midji.
Kabar baik hasil negatif orang berstatus PDP dan pasien Covid-19 yang sembuh ini dibenarkan Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kalbar, H Harisson. Lima orang tersebut sedang dirawat di beberapa rumah sakit se Kalbar.
“Mereka diinyatakan negatif Covid-19 melalui pemeriksaan PCR (polymerase chain reaction, red) oleh Balai Besar Teknik Kesehatan Lingkungan dan Pengendalian Penyakit atau BBTKLPP di Jakarta,” terangnya.
Dipaparkannya, PDP dinyatakan negatif virus corona di antaranya dua orang yang dirawat di RSUD Soedarso Pontianak. Yaitu seorang perempuan 48 tahun dan seorang anak laki-laki umur 2,7 tahun. Keduanya beralamat di Pontianak.
PDP dengan hasil negatif lainnya adalah dua warga Sambas. Seorang pria 38 tahun yang dirawat di RSUD Abdul Aziz Singkawang dan seorang pria 37 tahun di RSUD Sambas.
“Di RSUD Rubini Mempawah, pria 65 tahun warga mempawah juga negatif,” jelas Harisson.
Mantan Kepala Dinkes Kapuas Hulu ini juga menjelaskan seorang pasien wanita 30 tahun yang sebelumnya positif Covid-19. Hasil dua kali pemeriksaan pasien ini dinyatakan negatif.
“Sebelumnya diisolasi ketat, pasien ini akan dipulangkan, karena benar-benar dinyatakan negatif. Pasien ini merupakan Istri pasien 01 yang sebelumnya juga dinyatakan sembuh,” ucapnya.
Satu pasien positif lainnya juga dinyatakan sembuh seorang pria 46 tahun yang dirawat di RSUD Abdul Aziz Singkawang. Tapi terhadap yang bersangkutan baru pemeriksaan pertama.
“Kita menunggu pemeriksaan kedua, kalau negatif bisa pulang. Sekarang masih harus diisolasi sambil menunggu pemeriksaan kedua,” demikian Harisson. (m@nk)
Discussion about this post