JURNALIS.co.id – Pemerintah Kabupaten Sanggau melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) kembali menyalurkan bantuan kepada korban banjir di Kecamatan Balai, Kamis (17/02/2022).
Bantuan diserahkan langsung Kasi Kedaruratan BPBD Sanggau, Uray Abdurahman didampingi sejumlah personil TRC kepada pihak Kecamatan Balai. Jenis bantuan yang diserahkan berupa beras, mie instan, makanan siap saji, lauk pauk, minyak goreng, paket bayi, dan obat-obatan.
Kepala Pelaksana BPBD Sanggau Siron menyampaikan, berdasarkan surat Camat Balai nomor 400/96/Kesra tanggal 15 Februari 2022, ada 176 Kepala Keluarga (KK) dan 678 jiwa yang terdampak banjir di Kecamatan Balai.
Rinciannya, di Dusun Tadan Desa Bulu Bala 58 KK 203 jiwa, Dusun Biyu Desa Bulu Bala 13 KK 33 jiwa, Dusun Pasang Surut Desa Bulu Bala 49 KK 206 jiwa, Dusun Sanyang 19 KK 97 jiwa, Dusun Mungguk Tampui 27 KK 102 jiwa dan Dusun Tenggalong Desa Senyabang 10 KK 37 jiwa.
“Kami melaksanakan perintah pak Bupati untuk segera menyalurkan bantuan. Tadi siang bantuan berupa sembako dan kebutuhan lainnya sudah kami serahkan. Bantuan ini sebagai upaya tanggap darurat pangan bagi masyarakat terdampak karena masyarakat sudah tidak bisa lagi melakukan aktifitas disaat banjir,” terangnya.
Siron mengingatkan masyarakat, utamanya yang tinggal di bibir sungai maupun di daerah rawan longsor untuk tetap waspada.
“Apalagi saat ini curah hujan cukup tinggi. Saya minta waspada, supaya tidak ada korban,” tutup Siron. (DD)
Discussion about this post