JURNALIS.co.id -Tournament Futsal AFK Kapuas Hulu Tahun 2022 diselenggarakan oleh Asosiasi Futsal Kabupaten Kapuas Hulu yang dimulai 12 hingga 26 Maret 2022 di Gedung Volley Indoor Putussibau melibatkan 42 tim putra dan 6 tim putri. Pertandingan futsal tersebut secara resmi dibuka langsung oleh Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan, Sabtu (12/03/2022).
“Selamat bertanding kepada 42 tim Putra dan 6 tim putri pada Open Tournament Futsal AFK Kapuas Hulu Tahun 2022. Ingat, junjung tinggi sportivitas. Jangan lupa nonton dan tetap patuhi protokol kesehatan,” kata Bupati saat membuka kegiatan tersebut.
Sementara Sadiq Asdarkhan, Ketua KONI Kabupaten Kapuas Hulu mengucapkan selamat bertanding kepada para atlet futsal di Kapuas Hulu.
“Kita berharap pada turnamen futsal ini menghasilkan bibit-bibit atlet futsal yang dapat mengharumkan nama Kapuas Hulu,” ujarnya.
Sadiq mengatakan, adanya open turnamen futsal yang diadakan oleh AFK Kapuas Hulu ini merupakan sebagai ajang persiapan dalam menghadapi Porprov tahun 2022 di Pontianak.
“Porprov tinggal beberapa bulan lagi. Kita harap juga Pengkab yang lain terus mempersiapkan diri,” ujarnya.
Hingga saat ini, kata Sadiq, pihaknya masih menunggu respon dari Pemkab Kapuas Hulu terhadap usulan dana sebesar Rp8 miliar untuk persiapan mengikuti multi event olahraga akbar Porprov Kalbar tahun 2022.
“Sampai hari ini kita masih menunggu respon dari Pemkab Kapuas Hulu. Dana Rp8 miliar yang kita usulkan untuk 30 Cabor mulai dari Porkab, Kejurda Pra Porprov, Training Centre (TC), Pelaksanaan Porprov. Angka Rp8 M itu bisa diefisien lagi karena angka Rp8 M itu hitungan maksimal dan estimasi awal,” jelasnya.
Sadiq memahami kondisi daerah saat ini akibat Covid-19 banyak anggaran yang dipotong dan sebagainya, namun jika tidak turun di ajang Porprov tahun ini, tentunya Kapuas Hulu akan malu.
“Berapa pun yang dikabulkan dari usulan itu, itulah yang akan kita gunakan untuk mengikuti Porprov,” pungkas Sadiq. (opik)
Discussion about this post