JURNALIS.co.id – Pemerintah Kabupaten Kubu Raya melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) menggelar bimbingan teknis (Bimtek) aplikasi Rencana Kegiatan dan Anggaran Sekolah (RKAS), Rabu (08/06/022) di hotel Randayan Sungai Raya.
“Menuju era digitalisasi yang Memasuki era Industri 4.0,tentunya diperlukan sistem keuangan berbasis digital, sehingga seluruh satuan pendidikan dituntut meningkatkan Kompetensi Sumber Daya Manusia dibidang informasi dan teknologi,” kata Sekretaris Daerah Kubu Raya Yusran Anizam saat membuka Bimtek aplikasi RKAS.
Yusran menuturkan, manajemen keuangan merupakan salah satu substansi manajamen sekolah yang akan turut menentukan berjalannya kegiatan pendidikan di sekolah. Sebagaimana yang terjadi di substansi manajemen pendidikan pada umumnya.
“Kegiatan manajemen keuangan disatuan pendidikan ini harus dilakukan melalui proses perencanaan, pengorganisasian, pengarahan, pengkoordinasian, pengawasan dan pengendalian,” ucapnya.
Yusran menambahkan, Disdikbud Kubu Raya selama empat hari menggelar Bimtek ARKAS kepada kepala sekolah SD dan SMP yang tersebar di 9 kecamatan.
“Kita bersyukur sekali, dengan aplikasi ini sangat membantu kita untuk menertibkan dan memaksimalkan prinsip-prinsip perencanaan kegiatan dan anggaran sekolah-sekolah di Kubu Raya,” ujarnya.
Yusran mengharapkan, kedepannya dengan aplikasi RKAS ini, tata kelola keuangan di satuan pendidikan bisa lebih baik lagi, sehingga mampu meminimalisir segala kendala yang sering dihadapi sekolah-sekolah dalam menyusun rencana kegiatan dan anggaran di satuan pendidikan.
“Terutama dalam merealisasikan dan pertanggungjawabannya. Tentunya kita berharap semua sekolah bisa menerapkan aplikasi ini,” harapnya.
Yusran menyampaikan, jika ada kendala dalam mengaplikasikan sistem ini, maka Disdikbud bersama narasumber diminta agar secara berkelanjutan memberikan pembinaan.
“Sehingga fokus pada program-program kegiatan pendidikan bisa lebih maksimal lagi,” imbuhnya.
Sementara Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kubu Raya terus mematangkan penerapan aplikasi Rencana Kegiatan dan Anggaran Sekolah (RKAS) di semua satuan pendidikan SD dan SMP negeri dan swasta di daerah itu dengan menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) kepada kepala sekolah SD dan SMP negeri dan swasta.
Sementara Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kubu Raya Muhammad Ayub mengatakan, bimtek ini dilakukan selama empat hari, mulai tanggal 8 sampai 11 Juni 2022. Bimtek ini juga merupakan kegiatan untuk meningkatkan pengelolaan dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS).
“Aplikasi RKAS ini merupakan aplikasi wajib bagi satuan pendidikan penerima dan BOS,sehingga mempermudah pelaporan,” kata Ayub.
Ayub menuturkan, untuk memaksimalkan penerapannya, pihaknya melakukan Bimtek ARKAS ini kepada semua sekolah yang tersebar di 9 kecamatan.
“Untuk SD negeri sebanyak 326 sekolah dan SMP 86. Jumlah ini tentunya belum termasuk SD dan SMP swasta. Untuk sekolah swasta akan diberikan bimtek pada hari terakhir tanggal 11 Juni nanti,” pungkas Ayub. (sym)
Discussion about this post