JURNALIS.co.id – Tiga cabang olahraga (cabor) di Kabupaten Kapuas Hulu kembali dilepas keberangkatannya untuk mengikuti Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kalbar, Rabu (16/11/2022). Tiga cabor yang dilepas Menembak, Anggar dan Bulu Tangkis.
Pelepasan dilakukan Wakil Bupati Kapuas Hulu Wahyudi Hidayat bersama Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Kapuas Hulu di halaman gedung Bulu Tangkis Putussibau. Wabup menyampaikan, dirinya sangat terharu terhadap perjuangan para atlet di Porprov Kalbar.
“Sekarang inikan sudah ada atlet yang sudah berangkat duluan ke Pontianak. Bahkan ada yang sudah mendapatkan medali,” katanya.
Wabup disapa Wahyu ini berharap, kepada atlet dari beberapa cabor yang berangkat dapat memberikan penampilan terbaiknya dan bisa menambah perolehan medali.
“Kita minta atlet yang berangkat hari dapat memberikan prestasi terbaik bagi Kapuas Hulu,” ucapnya.
Wabup juga mengapresiasi terhadap cabor Menembak yang ikut dalam pertandingan di Porprov Kalbar tahun ini.
“Kita apresiasi juga Perbakin di bawah pimpinan Sekda Mohd Zaini bisa langsung ikut dalam Porprov Kalbar. Padahal cabor Perbakin ini baru terbentuk,” ungkapnya.
Wabup berpesan kepada atlet dapat menjaga kesehatan selama berada di Pontianak. Jangan keluar kemana-mana jika tidak penting. Selain itu diharapkan atlet dapat disiplin dan kompak selama mengikuti Porprov Kalbar.
“Untuk atlet tetap semangat dan terus berjuang mengharumkan nama Kapuas Hulu,” harap Wabup.
Sementara Sadiq Asdarkan Ketua KONI Kapuas Hulu menyampaikan bahwa hari ini adalah pelepasan keberangkatan cabor Perbakin, Anggar dan Bulu Tangkis.
“Besok juga ada pelepasan kembali yakni Cabor Kempo, Judo dan Voli Indoor,” ucapnya.
Sadiq mengatakan untuk saat ini klasemen sementara di Porprov Kalbar, Kapuas Hulu berada di posisi lima dengan 9 medali emas.
“Semoga posisi ini terus meningkat. Untuk target kita sementara 10 besar sudah tercapai. Kita yakin atlet kita masih mampu menambah medali,” ujarnya.
Sadiq berpesan kepada para atlet untuk dapat menjaga sportivitas, tetap semangat dan jaga kesehatan karena cuaca lagi tidak mendukung.
“Mudah-mudahan atlet kita di Porprov Kalbar nanti dapat membawa medali emas untuk Kapuas Hulu. Tetap semangat dan terus berjuang untuk para atlet,” pungkasnya. (opik)
Discussion about this post