Bupati Muda Buka Kejuaraan Taekwondo se-Kalbar

Bupati Kubu Raya Muda Mahendrawan membuka Bupati Kubu Raya Taekwondo Championship se-Kalimantan Barat 2023 di Graha Pramuka Kubu Raya, Kamis (22/09/2023). Foto: Prokopim Pemkab Kubu Raya

JURNALIS.co.id – Bupati Kubu Raya Muda Mahendrawan membuka Bupati Kubu Raya Taekwondo Championship se-Kalimantan Barat 2023 di Graha Pramuka Kubu Raya, Kamis (22/09/2023). Kejuaraan yang digelar untuk meningkatkan mutu atlet Taekwondo Kalbar itu berlangsung selama tiga hari mulai 22-24 September.

Bupati Muda mengucapkan terima kasih kepada para orang tua dari 466 atlet taekwondo se-Kalimantan Barat yang begitu antusias mengikutsertakan anaknya pada kejuaraan tersebut.

Baca Juga :  Jelang Pemilu 2024, Edi Kamtono: Hadapi dengan Happy, Jangan Dijadikan Perpecahan

“Ini tentu menjadi magnet event. Mudah-mudahan akan membahagiakan dan membuat semuanya jauh lebih semangat dan optimis,” kata Muda.

Muda juga berterima kasih kepada panitia penyelenggara kejuaraan. Menurutnya, ajang tersebut menjadi langkah bersama antara Pemerintah Kabupaten Kubu Raya dengan KONI Kubu Raya dan Pengurus Cabang Taekwondo Kubu Raya serta semua pihak lainnya untuk memajukan olahraga taekwondo hingga bisa mendunia.

“Ini juga akan mendukung sport tourism, kunjungan wisata olahraga, juga mendukung untuk saling mengenal satu sama lainnya serta dapat mempromosikan daerah,” tambah Muda.

Baca Juga :  Lomba Lari 'Menanjak Run' Jadi Wisata Olahraga Potensial Kubu Raya

Muda pun sangat mengapresiasi penyelenggaran kejuaraan tersebut lantaran melibatkan atlet dari usia dini hingga dewasa.

“Saya salut karena anak-anak kita yang sudah sangat mencintai olahraga taekwondo. Semoga taekwondo terus mendunia. Anak-anak harus punya mimpi menanjak, mendunia. Supaya semuanya punya daya juang yang tinggi,” ujar Muda. (sym)


Are you sure want to unlock this post?
Unlock left : 0
Are you sure want to cancel subscription?