– Kejaksaan Negeri (Kejari) Sanggau melalui Tim Intelijen melakukan kegiatan Jaksa Masuk Sekolah (JMS) dalam rangka pengenalan hukum sejak dini di Aula SMK Tri Dharma, Kecamatan Kapuas, Kamis (30/09/2021). Kegiatan ini mengangkat tema ‘Kenakalan Remaja dan Cyber Bullying’.
Kasi Intelijen Kejari Sanggau Freddi Wiryawan mengatakan kegiatan tersebut diikuti kurang lebih 40 anak dengan menerapkan protokol kesehatan.
“Tujuan dilaksanakan kegiatan tersebut adalah untuk melakukan pencegahan terjadinya tindak pidana dengan cara pengenalan hukum serta pembinaan hukum sejak dini agar nantinya pelajar-pelajar tersebut tidak tersangkut permasalahan yang berkaitan dengan hukum,” ujarnya.
Freddi menyampaikan di samping fungsi penegakan hukum, Kejari Sanggau juga melakukan fungsi preventif yakni mencegah terjadinya kejahatan dengan melakukan penerangan hukum.
“Beberapa yang disampaikan dalam paparannya adalah potensi pelanggaran terhadap Undang undang transaksi elektronik UU ITE Nomor 11 Tahun 2008 yang mengatur tentang informasi serta transaksi elektronik,” pungkas Freddi. (DD)
Discussion about this post