JURNALIS.co.id – Masyarakat sekitaran pemakaman muslim BLKI Jalan Abdul Rahman, Kecamatan Pontianak, Tenggara, Kota Pontianak geger. Pasalnya sejumlah nisan hilang karena dicabut. Ada pula yang digali dan tanah kuburan dibongkar.
Peristiwa ini pertama kali diketahui penjaga makam bernama Sunardi pada Minggu (27/03/2022) sekitar pukul 05.30 WIB. Kontan kejadian tersebut viral di media sosial dan menjadi sorotan masyarakat. Bahkan kepolisian turun langsung ke lokasi memastikan peristiwa yang membuat heboh tersebut.
Pengurus pemakaman muslim BLKI langsung membuat laporan ke kepolisian. Kasus pengerusakan kuburan ini pun masih ditangani Polresta Pontianak. Termasuk memburu pelakunya yang sampai saat ini masih misterius.
Kasat Reskrim Polresta Pontianak Kompol Indra Asrianto menjelaskan ada sekitar 10 makam laki-Laki dan perempuan nisannya dicabut.
“Sedangkan satu kuburan sudah digali,” jelasnya, Minggu (27/03/2022) siang.
Ditambahkan dia, saat ini pihaknya sedang memburu pelaku yang membuat geger masyarakat tersebut guna mengungkap apa yang sebenarnya terjadi.
“Kita sudah ke TKP dan saat ini kita sedang menyelidiki guna mengungkap pelaku pengerusakan makam tersebut,” pungkas Indra. (rin)
Discussion about this post