– Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Kabupaten Sanggau melakukan inspeksi mendadak (Sidak) serta pengawasan terpadu jelang Idul Fitri di pasar tradisional dan modern di Kota Sanggau, Jumat (07/05/2021). Sidak dipimpin Wakil Bupati Sanggau Yohanes Ontot.
Wabup Sanggau mengatakan Sidak dalam rangka memastikan adanya ketersediaan sembako atau bahan pokok.
“Kita lakukan sidak ini terkait dengan persediaan, stok dan harga bahan pokok menjelang hari raya,” katanya diwawancara usai Sidak didampingi Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Sanggau Paulus Usrin, Kepala OPD terkait, tim kesehatan, Loka POM, Polri dan TNI Sanggau.
Disampaikan Ontot, untuk harga rata-rata stabil. Minyak goreng ada kenaikan sedikit yaitu Rp1.000, akan tetapi masih sebatas wajar.
“Yang biasa kita takutkan itu naiknya harga daging. Akan tetapi harga daging yang kita tanyakan tadi masih stabil,” ujarnya.
Dijelaskan Wabup, tidak ditemukan barang-barang yang kadaluarsa. Kelihatannya, kata dia, orang-orang juga sudah paham.
“Karena mungkin mereka sudah tau sanksinya kalau ditemukan barang yang kadaluarsa dan juga dapat membahayakan kesehatan masyarakat,” sebutnya.
Dibeberkan Ontot, untuk stok di kecamatan juga sangat memadai. Kondisi itu ia dapati sepanjang perjalanannya di 15 kecamatan selama empat hari lalu.
“Karena di beberapa kecamatan saya lihat persediaan bahan pokok cukup banyak dan harga barang stabil,” pungkas Ontot. (faf)
Discussion about this post