
– Pelaksanaan seleksi CPNS dan PPPK Non Guru tahun 2021 ditunda. Keputusan tersebut berdasarkan surat Kepala BKN Nomor 4761/B-KP.03/SD/K/2021 tanggal 28 mei 2021 tentang Pengadaan CPNS dan PPPK Non Guru Tahun 2021.
“Iya, ada penundaan pelaksanaan seleksi CPNS dan PPPK sebagaimana tercantum dalam surat Kepala BKN tersebut,” kata Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Sanggau Herkulanus HP membenarkan pelaksanaan seleksi CPNS dan PPPK ditunda ketika dikonfirmasi pada Senin (31/05/2021).
Herkulanus meminta kepada para calon pelamar untuk selalu mengikuti atau mengupdate informasi terbaru di website sanggau.go.id atau di website bkpsdm kabsanggau.go.id. Sehingga para calon pelamar akan mendapatkan informasi terbaru terkait penerimaan CPNS dan PPPK di Kabupaten Sanggau.
“Agar informasi-informasi terbaru seputar penerimaan CPNS dan PPPK di lingkungan Pemkab Sanggau dapat diketahui sedini mungkin,” ujar Herkulanus. (faf)
Discussion about this post