JURNALIS.co.id – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pontianak menggelar Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih Tetap (DPT) Dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat, serta Wali Kota dan Wakil Wali Kota Pontianak tahun 2024 di Hotel Ibis Pontianak, pada Jumat 20 September 2024 sore.
Rapat Pleno Terbuka DPT ini dibuka dan dipimpin oleh Ketua KPU Kota Pontianak, David Teguh, yang didampingi Komisioner KPU Kota Pontianak lainnya, Abdul Haris, Benning Rizahra, Khairul Umam dan Rachmatul Fitrah.
David Teguh menjelaskan, pada Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota (Pilwako) Pontianak 2024 adanya kenaikan jumlah pemilih di Kota Pontianak jika dibandingkan dengan Pemilu 2024, karena adanya penambahan pemilih pemula, dan pada Pilkada 2024 warga terdampak Permendagri 52/2020 masuk DPT Kota Pontianak. Kenaikannya sekitar 5 ribu pemilih, dari 483.919 ke 489.208 pemilih.
“Pada Pilkada 2024, untuk pemilih di perbatasan Kota Pontianak dan Kabupaten Kubu Raya sesuai hasil koordinasi dan kesepakatan dengan pemerintah masuk ke Kota Pontianak,” ungkap David.
Sementara itu, untuk jumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Kota Pontianak, ada 904 TPS yang tersebar di 6 kecamatan. Dari jumlah tersebut terdapat 4 lokasi khusus dengan 5 TPS.
“Di Rutan Kelas II A Pontianak ada 2 TPS, Rusunawa Untan ada 1 TPS, Akbid Aisyiyah Pontianak 1 TPS, dan Universitas Santo Agustinus 1 TPS,” jelas David.
Berikut ini data Pilwako Pontianak 2024 yang telah disyahkan, dengan disaksikan oleh perwakilan partai politik dan forum komunikasi pimpinan daerah yang ada di Kota Pontianak :
Jumlah Kecamatan : 6
Jumlah Kelurahan : 29
Jumlah TPS : 904
Pemilih Laki-laki : 239.089
Pemilih Perempuan : 250.119
Total Pemilih : 489.208
KPU Kota Pontianak sendiri secara resmi telah menerima pendaftaran dua pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Pontianak pada Pilkada Kota Pontianak tahun 2024.
Kedua pasangan tersebut adalah Mulyadi-Harti Hartidjah dan pasangan Edi Rusdi Kamtono-Bahasan. Mereka akan bertarung pada 27 November 2024 mendatang.
Pasangan Dr H Mulyadi MSi dan Harti Hartidjah SE SH M Th M Kn diusung oleh Gabungan Partai Politik dengan menggunakan perolehan suara sah pada Pemilu Tahun 2024, yaitu Partai Golongan Karya, Partai Demokrat dan Partai Kebangkitan Bangsa.
Sedangkan pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Pontianak Ir H Edi Rusdi Kamtono MM MT dan Bahasan SH diusulkan oleh Gabungan Partai Politik dengan menggunakan perolehan suara sah pada Pemilu Tahun 2024, yaitu Partai NasDem, Partai Hati Nurani Rakyat, Partai Keadilan Sejahtera, Partai Amanat Nasional, Partai Gerakan Indonesia Raya, Partai Persatuan Pembangunan, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, Partai Perindo, dan Partai Solidaritas Indonesia.
Sekilas Profil Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Pontianak 2024
Calon Wali Kota Pontianak Mulyadi adalah berlatarbelakang seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) yang pernah menjabat sebagai Kepala Dinas Pendidikan Kota Pontianak dan Sekretaris Daerah Kota Pontianak. Mulyadi merupakan adik kandung dari Sutarmidji, petahana Calon Gubernur Kalbar. Sedangkan Harti Hartidjah adalah seorang notaris yang merupakan kader Partai Demokrat. Sebelumnya Harti adalah calon anggota DPRD Kota Pontianak.
Sementara itu, Edi Rusdi Kamtono juga berlatarbelakang ASN. Pernah menjabat sebagai Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kota Pontianak, Wakil Wali Kota Pontianak dan merupakan petahana Wali Kota Pontianak 2018-2023. Sedangkan Bahasan adalah berlatarbelakang pengusaha. Pernah menjabat sebagai anggota DPRD Kota Pontianak dan anggota DPRD Provinsi Kalbar daerah pemilihan Kota Pontianak. Bahasan juga merupakan petahana Wakil Wali Kota Pontianak periode 2018-2023 yang mendampingi Edi Rusdi Kamtono. ***
(Ndi)
Discussion about this post