JURNALIS.co.id – Aura kehangatan dan kebersamaan terasa kuat di Honda Bikers Day (HBD) 2024, acara tahunan yang mengumpulkan ribuan bikers dari seluruh penjuru Indonesia. Dengan semangat ‘Soundtrack of Brotherhood,’ HBD tahun ini sukses menyatukan 31.770 bikers dari berbagai pulau besar, seperti Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, hingga puncaknya di pulau Jawa. Bertempat di Dodiklatpur Kodam IV Diponegoro, Klaten, Jawa Tengah, pada Sabtu (26/10/2024), HBD 2024 menjadi momentum tak terlupakan bagi para pecinta sepeda motor Honda yang datang dari berbagai kalangan dan lintas generasi.
Tahun ini, HBD kembali menjadi daya tarik bagi para bikers, menandai perayaan ke-13 yang selalu dirindukan. Gelaran musik dan seremoni kebanggaan bikers turut meramaikan acara, memberikan hiburan serta mempererat tali persaudaraan antar komunitas. Honda Bikers Day 2024 juga dihadiri oleh ribuan komunitas Honda dari seluruh Indonesia, menyuguhkan berbagai jenis sepeda motor besar, termasuk varian skutik seperti Honda PCX. Pengunjung dapat menikmati pameran produk, apparel, dan aksesoris resmi Honda yang menambah daya tarik acara ini.
Seri HBD 2024 dimulai pada 5 Oktober di Alam Mayang, Pekanbaru, Sumatera, berhasil mengumpulkan 2.176 bikers. PT Capella Dinamik Nusantara bersama main dealer Sumatera menjadi tuan rumah acara tersebut. HBD selanjutnya bergeser ke Kalimantan pada 12 Oktober di Lapangan Murjani, Banjarbaru, Kalimantan Selatan, menyatukan 3.485 bikers berkat kerja sama PT Trio Motor, main dealer Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah. Pada 19 Oktober, Pantai Akkarena di Makassar, Sulawesi, dipadati 3.952 bikers dalam acara yang digelar Astra Motor Sulawesi Selatan.
Puncak acara di Klaten, Jawa Tengah, menjadi penutup yang gemilang dengan kehadiran 22.157 bikers dari berbagai komunitas. Dengan dukungan Astra Motor Yogyakarta, HBD di Klaten menghadirkan momen istimewa, di mana para pecinta Honda PCX turut meramaikan acara melalui touring bersama menikmati keindahan Yogyakarta sebelum bergabung di acara puncak.
General Manager Marketing Planning & Analysis PT Astra Honda Motor (AHM), Andy Wijaya, menyampaikan apresiasinya terhadap HBD yang telah berlangsung selama 13 tahun sebagai wadah berkumpul dan berbagi bagi para pengguna sepeda motor Honda. “Honda Bikers Day adalah momentum persatuan dan kebersamaan yang telah menjadi bagian dari hidup para bikers Honda. Kebersamaan ini tak hanya merayakan kecintaan pada sepeda motor Honda, tetapi juga mempererat tali persaudaraan antar bikers,” ujar Andy.
Selain kebersamaan, HBD 2024 juga memiliki misi sosial dengan menyerahkan donasi pendidikan senilai Rp 50 juta kepada Panti Asuhan Ar Rahman dan Panti Asuhan Al Hikmah di Yogyakarta. Kegiatan ini diharapkan mendukung pendidikan dan kesejahteraan anak-anak di kedua panti asuhan tersebut.
Rangkaian kegiatan yang menyenangkan turut memeriahkan suasana HBD 2024, di antaranya games, kompetisi e-sport, karaoke, stand-up comedy, hingga Cosplay Walk Competition. Tak ketinggalan, lapak bikers dan kegiatan touring akhir pekan menjadi daya tarik yang membuat acara ini semakin meriah.
Sejak pertama kali digelar di Pangandaran, Jawa Barat, pada 2009, HBD terus berkembang dan menjadi ikon gathering akbar bagi para bikers. Setelah sempat vakum akibat pandemi, HBD kembali hadir di Malang, Jawa Timur, pada 2023, dan kini di Klaten, Jawa Tengah. Antusiasme yang tinggi menunjukkan kecintaan dan kekompakan para pecinta motor Honda di Indonesia, serta dampak positif bagi perekonomian daerah dengan melibatkan UMKM di setiap lokasi acara.
Honda Bikers Day 2024 tidak hanya menjadi ajang kebersamaan, namun juga wujud nyata persatuan dan kepedulian para bikers terhadap masyarakat sekitar. (m@nk)
Discussion about this post