– Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasional Demokrat (NasDem) Kabupaten Ketapang membagikan ratusan paket sembako kepada masyarakat kurang mampu di Kecamatan Kendawangan, Kamis (9/4/2020).
Dalam penyaluran di Kendawangan, partai pemilik empat kursi DPRD Ketapang itu menyasar lima Desa. Yaitu Desa Kendawangan Kiri, Mekar Utama, Banjarsari, Kendawangan Kanan dan Desa Keramat Jaya.
Wakil Ketua DPD Nasdem Ketapang Bidang Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu), H Asmuni mengatakan, bantuan diberikan sebagai wujud tanggung jawab sosial Partai Nasdem Ketapang kepada masyarakat, terutama yang terdampak wabah Covid-19.
“Semoga bantuan sembako yang kami salurkan berupa beras, mie instan dan gula pasir ini dapat membantu dan meringankan beban masyarakat akibat dampak Covid-19,” kata H Asmuni ketika memimpin penyaluran bantuan.
Menurut Tokoh Masyarakat Kendawangan ini, bantuan yang diberikan memang tidak seberapa jumlah dan nilainya. Namun bantuan tersebut adalah bentuk komitmen Nasdem Ketapang untuk terus andil dalam urusan sosial.
“Jangan dinilai seberapa jumlah dan besarnya bantuan. Yang jelas niat awal kami (Nasdem) dan para simpatisan hanyalah untuk berbagi pada masyarakat,” ungkapnya.
Dia menambahkan, dalam momentum sekarang diperlukan sikap kedarmawanan bagi yang mampu, baik pribadi maupun lembaga. Di tengah kondisi saat ini Masyarakat tentu sangat membutuhkan bantuan, terutama mereka yang ekonominya menengah ke bawah.
“Situasi seperti sekarang membuat gerak masyarakat menjadi terbatas, termasuk mencari nafkah. Karenanya perlu dibantu apapun bentuknya. Semoga wabah Covid-19 segera berakhir, sehingga masyarakat dalat beraktivitas seperti biasa,” pungkas pria yang akrab disapa H Lakok itu.
Sementara itu, Anggota DPRD Ketapang Partai Nasdem, Syaidianur MPd menuturkan, penyaluran bantuan sembako merupakan rangkaian kegiatan sosial Nasdem. Sebelumnya Nasdem juga membagikan masker dan penyemprotan disinsfektan.
“Nasdem memandang bahwa pandemi Covid-19 telah membuat sebagian besar masyarakat kehilangan pendapatan bahkan pekerjaan. Sebab itu, kami harus hadir di tengah-tengah masyarakat sebagai upaya memberi semangat, salah satunya melalui bantuan,” tuturnya.
Tida hanya Nasdem secara kelembagaan, Anggota DPRD di masing-masing Daerah Pemilih (Dapil) juga melakukan aksi sosial meskipun belum menyerluruh di semua Dapil.
“Kalau secara kelembagaan, kita sepakat bahwa harus ada relokasi pembiayaan dalam APBD Ketapang untuk membantu penanganan Pandemi Covid-19,” timpal Legislator Nasdem asal Dapil IV itu. (lim)
Discussion about this post