JURNALIS.co.id – Sepanjang pelaksanaan Bulan Imunisasi Anak Nasional (BIAN) tahun 2022 mulai 18 Mei hingga 18 Juni mendatang, Pemerintah Kabupaten Kubu Raya menargetkan 126.116 anak mendapatkan imunisasi.
“Meski target sasaran anak yang mendapatkan imunisasi tahun ini yang tersebar di sembilan kecamatan cukup besar, namun kami yakin dengan gerakan kepung bakul yang dilakukan secara bersama-sama maka target anak yang diimunisasai ini bisa tercapai,” ucap Sekretaris Daerah Kubu Raya, Yusran Anizam, Rabu (18/05/2022) usai memberikan arahan pada pencanangan BIAN tingkat Kalimantan Barat di SDN 09 Sungai Raya.
Dalam mendukung pelaksanaan imunisasi tahun ini, Pemkab Kubu Raya juga telah menyediakan sarana, tenaga kesehatan termasuk fasilitas kesehatan yang memadai.
“Untuk pelaksanaan imunisasi tahun ini, kami juga didukung oleh sejumlah pihak terkait seperti dari TNI/Polri dan sejumlah lainnya termasuk fasilitas kesehatan swasta ikut membantu mengoptimalkan capaian imunisasi sehingga bisa mencapai target 100 persen sasaran yang diimunisasi tahun ini,” jelasnya.
Tidak sekadar dukungan dari sejumlah pihak terkait, namun Yusran meyakini kian meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai pentingnya imunisasi bagi anak juga memberikan konstribusi besar dalam menyukseskan dan memaksimalkan capaian target imunisasi bagi anak di tahun 2022.
“Jika tidak dilengkapi dengan imunisasi yang memadai maka anak-anak kita tentunya akan mudah terkena penyakit seperti campak, rubella dan sejenisnya,” ujarnya.
Makanya, kata dia, sejak dini harus melindungi anak-anak yang akan menjadi generasi emas ini dengan imunisasi. Sehingga kekebalan tubuhnya menjadi lebih baik, sehat dan kuat untuk bisa menjadi generasi yang unggul di masa depan.
“Pak Bupati Kubu Raya juga berpesan agar semua pihak bisa mendukung Bulan Imunisasi Anak Nasional terutama di Kubu Raya selama satu bulan ke depan bagi anak-anak kita untuk mewujudkan generasi yang memiliki kualitas Sumber Daya Manusia yang handal dan mampu bersaing dan pada kahirnya diharapkan juga mampu memberikan kontribusi besar dalam meningkatkan dan mensejahterakan pembangunan daerah,” pungkasnya. (sym)
Discussion about this post