JURNALIS.co.id – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kapuas Hulu mendata sebanyak 2.984 rumah, 4.015 Kepala Keluarga, 13.325 jiwa dan 72 Fasilitas Umum (Fasum) terkena dampak bencana banjir yang terjadi pada Sabtu (06/08/2022).
“Sekarang sudah 15 desa dengan 5 kecamatan di Kapuas Hulu yang sudah terendam banjir,” kata Gunawan Kepala BPBD Kapuas Hulu.
Gunawan mengatakan, untuk ketinggian air saat ini ada mulai dari 50 cm hingga 1,8 meter.
“Tampaknya air saat ini sudah mulai bertahan. Mudah-mudahan tidak ada turun hujan di perhuluan malam ini,” ujarnya.
Lanjut Gunawan, terhadap musibah banjir ini, pihaknya sudah melakukan monitoring beberapa tempat yang terkena dampak banjir. Pihaknya juga melakukan evakuasi warga terdampak banjir serta melakukan koordinasi dengan kecamatan.
“Saat ini warga yang terdampak banjir sangat membutuhkan makanan cepat saji, air bersih, MP ASI dan lainnya,” ucapnya.
Perlu diketahui banjir di sejumlah daerah Kapuas Hulu terjadi mulai Jumat (05/08/2022) malam. Hingga kini ketinggian air sudah mulai surut secara perlahan. (opik)
Discussion about this post