JURNALIS.co.id – Wakil Bupati Kapuas Hulu Wahyudi Hidayat mengharapkan pada pemimpin Baznas Kapuas Hulu yang baru dapat memberikan pelayanan seperti bank, sehingga masyarakat khususnya ASN dapat nyaman dalam membayar zakat.
“Jadi membayar zakat itu seperti menabung maka dari itu mulai dari kantor dan pelayanan harus dibenahi,” katanya usai acara serahterima jabatan pimpinan Baznas Kabupaten Kapuas Hulu 2022-2027, Selasa (31/05/2022).
Maka dari itu Wakil Bupati berpesan kepada pengurus Baznas yang baru dapat berbenah dan terus meningkatkan pelayanan mulai dari satpam hingga pelayanan didalamnya.
Selain itu Wabup sangat berharap pada pengurus Basnas yang baru dapat mengelola uang zakat ini sesuai dengan aturan mulai dari Kabupaten, Provinsi hingga Pemerintah Pusat.
“Untuk pengurus Basnas yang lama kita ucapkan terima kasih atas dedikasinya yang telah membantu masyarakat apalagi saat itu kita masih dihadapkan dengan pandemi Covid-19,” ujarnya.
Untuk itu kata Wabup, dengan serahterima ini, apa yang terjadi kemarin atau kesalahan yang ada dilupakan dan saling memaafkan.
“Kita harap dengan pengurus Basnas yang baru, dalam pengelolaan uang zakat nanti bisa dipercaya dan transportasi serta akuntabel,” harapnya.
Sementara Abdussamad Ketua Baznas Kapuas Hulu yang baru mengatakan, bahwa Baznas Kapuas Hulu ini merupakan salah satu organisasi pengelolaan uang resmi pemerintah yang sesuai regulasi. “Kita sangat berharap dukungan besar dari Pemerintah Daerah dan Kemenag untuk mewujudkan Kapuas Hulu hebat,” ungkapnya.
Abdussamad menjelaskan, ada tiga ribuan ASN Kapuas Hulu yang wajib membayar zakat. Untuk saat ini kata Abdussamad pihaknya saat ini mengelola uang zakat ada sekitar Rp300 juta yang mereka terima dari pengurus lama.
“Tahun ini target kita bagaimana membangun trus atau kepercayaan masyarakat dalam membayar zakat,” pungkasnya. (opik)
Discussion about this post