JURNALIS.co.id – Puluhan warga, pedagang dan sopir truk angkutan barang di Kecamatan Muara Pawan, Kabupaten Ketapang yang terdampak kenaikan Bahan Bakar Minyak (BBM) mendapatkan bantuan sosial (Bansos) berupa sembako dari Polsek Muara Pawan, Polres Ketapang.
Bantuan paket sembako tersebut diserahkan langsung Kapolres Ketapang, AKBP Yani Permana melalui Kapolsek Muara Pawan, IPDA Arifianto Hamzah, Rabu (14/09/2022).
“Kami menyasar warga kurang mampu, para pedagang di Pasar Desa Sungai Awan serta para supir truk angkutan barang yang melintas di Jalan Raya. Bantuannya berupa paket beras 5 kg, paket gula pasir dan minyak goreng,” kata Arifianto Hamzah.
Dia menjelaskan, bantuan paket sembako ini merupakan bantuan dari Kapolres Ketapang, ditambah dari Polsek Muara Pawan yang disiapkan untuk sekitar 50 warga dan pedagang yang terdampak langsung kenaikan harga BBM.
“Kita harap bansos ini dapat memberikan manfaat untuk sedikit meringankan beban warga yang membutuhkan,” ujarnya.
Ia menyebutkan, penyaluran bansos merupakan wujud kepedulian anggota Polri kepada warga kurang mampu yang terdampak langsung dengan penyesuaian harga BBM.
Salah satu pedagang ikan di pasar Desa Sungai Awan, Yusran mengaku bahwa kegiatan yang dilakukan Polsek Muara Pawan sangat membantu dirinya, beserta rekan pedagang yang merasakan dampak kenaikan BBM
“Alhamdulillah, bantuan bansos dari bapak Kapolsek ini dapat juga meringankan kebutuhan dapur kami. Karena sejak adanaya kenaikan BBM, barang barang belanjaan sehari-hari ikut naik,” tuturnya. (lim)
Discussion about this post